Hari Terakhir Ekskavasi Tahap Kedua Situs Candi Gedog, Ini Temuan BPCB Jatim
Reporter
Aunur Rofiq
Editor
Dede Nana
13 - Oct - 2020, 03:48
Hari terakhir proses ekskavasi tahap kedua situs Candi Gedog di Kelurahan Gedog, Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar, oleh Tim Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Jatim, selesai hari ini, Senin (12/10/2020).
Dari hasil proses ekskavasi tahap dua ini, Tim BPCB berhasil menemukan sejumlah hal penting. Hal ini disampaikan oleh Ketua Tim Ekskavasi Candi Gedog dari BPCB Jatim Nugroho Harjo Lukito. Dirinya mengatakan, dari hasil penggalian ekskavasi tahap dua yang dimulai sejak Senin (5/10/2020) lalu, mengerucutkan asumsi awal yakni adanya perpaduan dua bangunan, yaitu petirtaan dan Candi di situs Candi Gedog.
Baca Juga : Warga Jombang Ramai Berburu 'Harta Karun' Uang Kuno di Persawahan
"Jadi sebenarnya hari terakhir ekskavasi tahap dua ini sejak kemarin kami sudah selesai melakukan penggalian. Karena sudah ketemu bagian dasar bangunan dan sudah tidak ada lagi temuan yang menonjol. Hasilnya seperti asumsi di awal, kami menemukan adanya perpaduan dua bangunan. Yaitu, petirtaan dan juga bangunan candi di situs Candi Gedog," ungkap Nugroho saat ditemui BLITARTIMES.
Nugroho menjelaskan, adanya dugaan asumsi bangunan petirtaan merujuk pada temuan bangunan struktur bata merah di bagian dalam pagar keliling yang membentuk persegi panjang. Hal itu juga didukung adanya temuan pecahan batu pelipit berelief sulur di lokasi penggalian. Struktur bangunan bata yang berbentuk persegi panjang dan batu pelipit biasanya identik dengan bangunan petirtaan.
"Hal itu juga didukung data sekunder dari cerita masyarakat yang menyebutkan ada sumber air di lokasi yang erat dengan legenda Joko Pangon. Selain itu juga ada kemungkinan di sini juga ada bangunan candi. Karena ditemukan kepala Kala dan Yoni yang menjadi ciri bangunan candi pemujaan. Meskipun posisi kala dan yoni sudah tidak pada reruntuhan bangunan," jelasnya.
Selain itu dari hasil ekskavasi, ditemukan bagian dasar bangunan induk di dalam pagar keliling situs Candi Gedog berupa struktur bata merah pada kedalaman kurang lebih 2,5 meter dari permukaan tanah. Selain itu, BPCB Jatim juga menemukan berbagai macam fragmen bangunan, relief-relief hingga pecahan gerabah kuno.
"Jadi mulai awal ekskavasi hingga hari terakhir ini, selain kita menemukan struktur utama bangunan, ada juga banyak temuan arca faktual. Diantaranya, fragmen-fragmen, relief-relief, fragmen gerabah, dan juga sandaran arca," paparnya...