10 Menit Pelayanan Dispendukcapil Pemkab Blitar Break, Berjemur dan Senam Cegah Covid-19
Reporter
Aunur Rofiq
Editor
A Yahya
03 - Sep - 2020, 03:02
Berbagai upaya dilakukan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Kabupaten Blitar dalam pencegahan penyebaran virus Corona (Covid-19) di Kabupaten Bitar. Selain menyiapkan sarana dan prasarana protokol kesehatan, organisasi perangkat daerah (OPD) yang berkantor di Jalan Manukwari Kanigoro juga mengajak pemohon adminduk di kantornya untuk berjemur dan senam bersama.
Kegiatan ini rutin dilaksanakan di hari pelayanan setiap Senin-Jumat tepat pukul 10.00 WIB. Berjemur dan senam bersama dilaksanakan selama 10 menit. Selama aktivitas ini berlangsung, pelayanan di kantor Dispendukcapil break sejenak selama 10 menit. Ya, Selain diikuti pemohon adminduk, kegiatan ini juga diikuti Kepala Dinas Luhur Sejati bersama seluruh pegawai di kantor Dispendukcapil.
Baca Juga : Banyak Tenaga Kerja Tak Dapat BSU, Legislatif Sarankan Pemanfaatan Anggaran BTT
Kepala Dispendukcapil Kabupaten Blitar, Luhur Sejati mengungkapkan, kegiatan ini merupakan upaya dari Pemkab Blitar untuk menyelamatkan warga dari bahaya covid-19. Serta upaya Dispendukcapil menciptakan pelayanan birokrasi tangguh lawan covid-19.
“Berjemur dan senam bersama ini wajib bagi pemohon dan seluruh pegawai kami setiap jam 10.00 WIB. Dengan berjemur, kami dan pemohon bisa diselamatkan dari penyebaran covid-19. Karena virus ini bisa mati dengan sinar ultraviolet dari cahaya matahari,” ungkap Luhur kepada BLITARTIMES, Rabu (2/9/2020).
Dikatakannya, dalam kesempatan ini pihaknya juga mensosialisasikan kepada masyarakat tentang upaya pencegahan penyebaran Covid-19. Diharapkan kegiatan berjemur dan olahraga bisa dilakukan masyarakat dirumah masing-masing untuk meningkatkan imun tubuh dan mencegah penyebaran covid-19. “Berjemur dan olahraga ini penting sekali kita lakukan. Inilah cara paling mudah dan paling murah untuk mencegah covid-19,” tegasnya.
Dispendukcapil merupakan OPD pelayanan publik yang melayani keperluan administrasi kependudukan. Setiap hari kantor Dispendukcapil selalu didatangi pemohon yang mengurus beragam keperluan adminduk mulai dari e-KTP,KK, KIA hingga akta. Kegiatan berjemur dan senam bersama merupakan sarana untuk mencegah munculnya kluster perkantoran.
“Dengan berjemur dan senam ini 90 persen virusnya sudah mati. Sehingga ketika pemohon masuk di kantor kami sudah tidak ada resiko terkait virus covid-19...