Satlantas Polres Gresik Kembali Bagi-Bagi Masker ke Pengendara
Reporter
Azmil Nazar
Editor
Yunan Helmy
05 - Aug - 2020, 08:21
GRESIK - Operasi Patuh Semeru 2020 akan segera berakhir. Namun, aksi simpatik yang dilakukan Satlantas Polres Gresik terus berlangsung. Satlantas kembali membagi-bagikan masker kepada pengendara.
Kegiatan bagi masker dalam rangka Operasi Patuh Semeru itu diawali dengan apel pagi. Kasatlantas Polres Gresik AKP Yanto Mulyanto P. SH SIK memimpin langsung apel pagi di lapangan kantor Satlantas Randuagung, Gresik.
Baca Juga : Warga Sumenep Adukan Maraknya Balap Liar ke Polda Jatim, Ini Kata Humas Polres
Yanto mengatakan, tujuan kegiatan bagi masker kali ini adalah untuk memberikan edukasi kepada masyarakat supaya bisa mengetahui penggunaan masker yang baik dan benar. “Masyarakat kami imbau agar selalu menggunakan masker bila keluar. Pemakaian masker yang benar dapat membantu mencegah virus serta bakteri menyebar,” ungkapnya.
Bagi masker itu juga merupakan bentuk dukungan Satlantas Polres Gresik terhadap program pemerintah menuju adaptasi baru (new normal). “Itu upaya memutus mata rantai penyebaran virus corona,” ujar Yanto.
Dalam kegiatan tersebut, Satlantas Polres Gresik membagikan masker di tujuh titik persimpangan jalan secara serentak. Yakni simpang 4 GNI, simpang 4 Sidomoro, simpang 4 Kebomas, simpang 5 Sukorame, simpang 3 GKB, simpang 4 Barata Indonesia, dan Alun-Alun Gresik...