7 Petinggi BRI Malang Positif Covid-19, BI: Uang Dikarantina sebelum Diedarkan
Reporter
Pipit Anggraeni
Editor
Yunan Helmy
09 - Jul - 2020, 12:54
Kabar bahwa sejumlah pegawai BRI Kanwil Malang terjangkit covid-19 sempat membuat masyarakat heboh. Salah satunya berkaitan dengan proses peredaran uang yang ditakutkan menjadi salah satu penyebab penularan covid-19.
Menanggapi itu, Kepala BI Malang Azka Subhan menyampaikan, sampai saat ini belum ada hasil penelitian yang menyebutkan secara spesifik bahwa uang bisa menjadi penyebab penularan covid-19 meski pada dasarnya semua barang berpotensi menjadi pelantara penularan. "Uang bisa menularkan covid-19 tentu butuh penelitian lagi," katanya.
Baca Juga : Kebakaran Gudang Elektronik di Malang Butuh 36 Ribu Liter Air untuk Padamkan Api
Azka juga menyampaikan bahwa bagian keuangan di masing-masing perbankan selama ini selalu mengedepankan protokol kesehatan. Untuk BI sendiri, setiap uang yang masuk ke BI dikarantina selama 14 hari sebelum diedarkan ke masyarakat. "Beberapa bank menerapkan cara yang sama dan ada yang menerapkan cara lain untuk mengurangi penularan covid-19," tambahnya.
Lebih jauh Azka menyampaikan, untuk kasus BRI Malang, yang terjangkit covid-19 bukan dari bagian operasional, tapi unsur pimpinan. Sehingga dia berharap penularan bukan berasal dari penularan uang.
Dia juga menyampaikan bahwa selama ini masing-masing manajemen perbankan telah menerapkan protokol kesehatan karena memang selalu bersentuhan langsung dengan masyarakat. Setiap peebankan dipastikan memiliki SOP masing-masing sesuai standar yang ditetapkan.
Untuk wilayah Malang sendiri, menurut Azka, BI Malang telah memberikan surat edaran kepada setiap peebankan di wilayah kerjanya untuk memperkuat imbauan protokol kesehatan.
"Tentunya untuk menerapkan aspek keamanan hingga keselamatan kerja. Mulai dari karyawan hingga masyarakat yang bersinggungan, seperti melakukan physical distancing sampai menyemprot disinfektan...