free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Viral Detik-Detik Badai Pasir Melanda Bromo, Ini Tips untuk Antisipasinya

Penulis : Binti Nikmatur - Editor : Sri Kurnia Mahiruni

05 - Feb - 2025, 11:18

Placeholder
Potret beberapa wisatawan kena badai pasir di Bromo. (Foto: TikTok @bromoproject)

JATIMTIMES - Kawasan wisata Gunung Bromo kembali menjadi sorotan setelah sebuah video yang merekam fenomena badai pasir viral di media sosial. Video berdurasi 17 detik yang diunggah oleh akun TikTok @bromoproject tersebut memperlihatkan angin kencang menerbangkan debu dan pasir di kawasan lautan pasir Bromo. 

Fenomena ini juga menyebabkan jarak pandang terganggu dan hampir seluruh area dipenuhi debu beterbangan. “BADAI PASIR di tgl 4 Februari 2025. Stay safe ya temen-temen. Beberapa hari ini anginnya memang lagi kenceng banget,” tulis pengunggah video. 

Baca Juga : Kisah Teladan Rabi' bin Khaitsam: Menangkis Rayuan dengan Keteguhan Iman

Fenomena badai pasir ini dilaporkan berlangsung sejak Selasa, 4 Februari 2025, dan diperkirakan masih berlanjut beberapa hari ke depan.

 

Jarak pandang terganggu akibat badai pasir. (Foto: @bromoproject)


Jarak pandang terganggu akibat badai pasir. (Foto: @bromoproject)

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Juanda Surabaya telah mengeluarkan peringatan dini terkait potensi cuaca ekstrem di wilayah Jawa Timur. Fenomena badai pasir di Bromo disebabkan oleh beberapa faktor, di antaranya: 

• Siklon Tropis Taliah
Angin kencang yang terjadi merupakan dampak dari Siklon Tropis Taliah yang terdeteksi di Samudra Hindia, sebelah selatan Australia. Siklon ini memicu angin dengan kecepatan hingga 30 knot, bertiup dari arah barat hingga barat laut. 

• Pengaruh Monsun Asia
Aktifnya Monsun Asia turut memperburuk kondisi dengan membawa massa udara basah, sehingga cuaca menjadi lebih dinamis dan ekstrem. 

• Fenomena Atmosfer
Kehadiran Gelombang Kelvin dan Madden Julian Oscillation (MJO) semakin meningkatkan aktivitas pembentukan awan hujan, yang pada akhirnya memengaruhi cuaca di Jawa Timur, termasuk kawasan Bromo. 

Situasi ini juga terjadi bersamaan dengan puncak musim hujan, yang menyebabkan lonjakan curah hujan di beberapa wilayah. BMKG memprediksi bahwa angin kencang dan cuaca ekstrem ini akan berlangsung hingga 6 Februari 2025. 

Tips Aman Menghadapi Badai Pasir di Bromo
Bagi para wisatawan yang sedang berada di kawasan Bromo atau yang berencana untuk berkunjung, berikut beberapa tips yang bisa dilakukan untuk menghadapi badai pasir:
• Gunakan Masker atau Kacamata Pelindung
Selalu gunakan masker untuk melindungi saluran pernapasan dari debu dan pasir. Kacamata pelindung juga penting untuk melindungi mata.
• Hindari Berada di Ruang Terbuka
Jika badai pasir terjadi, segera cari tempat berlindung seperti kendaraan atau bangunan. Hindari berjalan di area terbuka untuk mengurangi risiko terkena material pasir.
• Pantau Informasi Cuaca
Sebelum berkunjung, pastikan untuk memeriksa prakiraan cuaca dari BMKG. Hindari perjalanan jika terdapat peringatan cuaca ekstrem.
• Persiapkan Peralatan Darurat
Bawa perlengkapan darurat seperti senter, air minum, dan obat-obatan. Hal ini penting untuk berjaga-jaga jika badai pasir berlangsung lebih lama.
• Kurangi Aktivitas di Kawasan Lautan Pasir
Selama badai pasir berlangsung, disarankan untuk menghindari kawasan lautan pasir karena area ini paling rentan terhadap hembusan angin kencang. 

Demikian tips untuk mengantisipasi jika terjadi badai pasir di Bromo. Bagi kamu yang telah menjadwalkan perjalanan ke Bromo dalam waktu dekat, tetaplah berhati-hati dan siapkan segala sesuatu dengan matang. Semoga informasi ini bermanfaat!


Topik

Peristiwa Badai Pasir Gunung Bromo bromo angin kencang



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Binti Nikmatur

Editor

Sri Kurnia Mahiruni