JATIMTIMES - KONI Jawa Timur (Jatim) memberi pesan kepada penyelenggara Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) IX Jatim 2025 agar maksimal dalam penyelenggaraan event dua tahunan tersebut. Terutama masalah konsumsi atau makanan yang disebut menjadi urgensi paling utama.
Ketua KONI Jatim, M Nabil menjelaskan bahwa Porprov bukan ajang mengugurkan kewajiban. Oleh karena itu, penyelenggaraan harus digelar maksimal untuk menemukan bibit atlet nasional bahkan internasional.
Baca Juga : Hadapi Persik, Arema FC: Titik Balik Dapatkan Tiga Poin
“Untuk makanan dan sebagainya kan bukan penyelenggara yang menyediakan. Tapi penyelenggara harus siap dengan itu semua. Dalam hal ini, harus ada kurator melakukan untuk verifikasi. Jadi semua sudah harus di survei dari penyelenggara, agar tidak menjadi masalah baru pada atlet yang bertanding nantinya,” kata Nabil kepada JatimTIMES.
Di sisi lain, Nabil juga mewanti-wanti penyelenggaraan Porprov IX Jatim 2025 harus sukses secara prestasi dan sukses secara penyelenggaraan. Karena Kota Malang sendiri telah menasbihkan diri mengusung program Sport Tourism menuju Sport City.
“Saya wanti-wanti, nanti saat penyelenggaraan Porprov, pemberdayaan ekonomi harus berjalan baik. Maka dari itu, kami dari KONI Jatim akan bekerjasama dengan HIPMI Jatim dan menugaskan HIPMI Kota Malang dan sudah saya sampaikan kepada Pak Djoni (Ketua KONI Kota Malang). Sehingga nanti akan terjadi perputaran uang yang besar,” ungkap Nabil.
Disinggung kenapa bekerja sama dengan HIPMI, Nabil mengaku hal itu untuk membuat standar UMKM secara maksimal. Sehingga, pemberdayaan ekonomi di Kota Malang khususnya, akan berjalan baik ketika Porprov IX Jatim digelar
“Pemberdayaan ini sudah terukur. Maka dari itu kami bekerjasama dengan HIPMI. Jadi UMKM nanti itu ditata, dicek kualitasnya dan sebagainya,” beber Nabil.