free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Wisata

Libur Nataru, Pengelola Kebun Binatang Prediksi Kunjungan Wisatawan Naik Lima Kali Lipat

Penulis : Irsya Richa - Editor : A Yahya

30 - Nov - 2024, 19:18

Placeholder
Wisatawan saat memberikan makan di Batu Secret Zoo. (Foto: Istimewa)

JATIMTIMES - Jelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru), lembaga konservasi masih menjadi salah satu tempat wisata yang bakal dikunjungi wisatawan di Indonesia. Perhimpunan Kebun Binatang Se-Indonesia (PKBSI) memprediksi kunjungan bisa mencapai tiga hingga lima kali lipat dibandingkan akhir pekan.

Lembaga konservasi satwa di Indonesia terdiri dari taman satwa, kebun binatang, taman safari, museum zoologi, kebun botani, dan pusat penyelamatan satwa. Saat ini terdapat 4.912 jenis satwa yang berada di 58 lembaga konservasi dari para anggota PKBSI dengan 23.000 pekerja di Indoensia.

Baca Juga : Melihat Prakiraan UMP di Jatim Usai Upah Minimum 2025 Naik 6,5 Persen

Hal tersebut diungkapkan Ketua Umum PKBSI, Dr H Rahmat Shah saat melakukan kunjungannya di Kota Batu beberapa saat lalu. Rahmat mengatakan, jika prediksi itu benar, sehingga bisa menutupi beban operasional pada saat sepi pengunjung. “Biasanya tahun baru, lebaran, itu masa panen. Ada waktu-waktu tertentu nombok, jadi bisa nutupin. Bisa tiga kali, bisa tiga kali, ada yang lima kali, bisa,” ujar Rahmat kepada JatimTIMES.

Rahmat optimis, prediksi tersebut bisa tercapai karena menurutnya kebun binatang merupakan hiburan yang sehat, mengedukasi dan ramah di kantong. ”Karena itu hiburan yang sehat, layak, mendidik, terjangkau kan. Ada yang tiketnya hanya Rp15 ribu, bisa satu hari di dalam,” imbuh ayah artis Raline Shah.

Karena diprediksi pengunjung bakal membludak, pihaknya mengimbau kepada seluruh lembaga konservasi untuk mempersiapkan momen Nataru secara matang. Misalnya, jalur pengunjung, pegawai yang terampil, toilet bersih dan sarana prasarana agar wisatawan nyaman. 

Baca Juga : New Cluster Nagari Luncurkan Tipe Alleris, Usung Desain Fasad Lengkung yang Unik

Selain itu, Rahmat juga mengimbau dengan banyaknya pengunjung jangan sampai membuat binatang yang ada menjadi stres. "Jadi himbauan kami agar sungguh-sungguh, hingga tamu itu merasa punya kebersamaan dengan lembaga konservasi, dan mendapat melihat satu-satu, dan menjadi timbul rasa sayangnya, dan pedulinya kepada flora, fauna,” tutup Rahmat.


Topik

Wisata wisata nataru kebun binatang rahmat shah



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Irsya Richa

Editor

A Yahya