JATIMTIMES - Pj Wali Kota Kediri Zanariah memberikan arahan kepada seluruh jajaran RSUD Gambiran. Arahan itu disampaikan dalam acara Evaluasi Kinerja Pelayanan RSUD Gambiran, di Ruang Pertemuan RSUD Gambiran,Senin (19/8/24).
"Saya sampaikan terima kasih dan apresiasi pada seluruh jajaran dan staf RSUD Gambiran. Ini merupakan wujud dedikasi serta komitmem Bapak Ibu bersedia terus berbenah meningkatkan layanan kesehatan di Kota Kediri," ujar Pj Wali Kota Kediri.
Baca Juga : KPU Kota Batu Sosialisasi Juknis Tes Kesehatan, Segera Pilih Rumah Sakit
Zanariah menjelaskan sudah ada beberapa peningkatan yang cukup signifikan dari pelayanan RSUD Gambiran dibandingkan tahun lalu. Ini menandakan RSUD Gambiran harus menaikkan target lagi. Ke depan kenaikan target harus secara realistis, by data, sesuai dengan kondisi lapangan saat ini. Sebab menaikkan target berarti harus berbanding lurus dengan peningkatan layanan dan fasilitas pendukung.
"Jangan sampai menggenjot target tapi tidak tahu mana yang harus dimaksimalkan. Akhirnya mengorbankan kenyamanan pasien," jelasnya.
Pj Wali Kota Kediri berpesan agar RSUD Gambiran terus meningkatkan kualitas sumber daya tenaga kesehatannya. Terlebih saat ini berpacu dengan dunia digital dan persaingan lainnya. Kemampuan komunikasi yang baik juga sangat diperlukan di sini. Tak kalah penting, RSUD Gambiran harus meningkatkan layanan berbasis teknologi informasi. Pertahankan dan tingkatkan kualitas layanan unggulan yang sudah ada.
Baca Juga : 3,5 Tahun 64.972 Meter Jalan di Surabaya Telah Diperbaiki, Wali Kota Eri: Bukan Lagi Tambal Sulam
"Jalin kolaborasi dengan berbagai pihak untuk menyebarluaskan manfaat layanan kesehatan RSUD Gambiran. Saya minta evaluasi hari ini seluruh direksi dan staf langsung bergerak dan ada tindak lanjut perbaikan," pungkasnya.