JATIMTIMES - Masih banyak masyarakat Indonesia yang menggunakan kipas angin untuk menyejukkan udara di dalam ruangan sehari-hari. Indonesia memang dikenal dengan musim kemaraunya yang cukup panas, sehingga alat pendingin seperti AC atau kipas angin sangat dibutuhkan.
Penggunaan kipas angin cukup mudah dan awet. Selain itu, kipas angin juga menghabiskan biaya konsumsi listrik yang masih terjangkau bagi sebagian kalangan dibandingkan dengan AC.
Baca Juga : Kebun Refugia: Oase Ketenangan di Plaosan, Magetan yang Menyuguhkan Harmoni Bunga dan Alam
Namun seiring dengan berkembangnya teknologi, muncullah kipas angin model AC yang kini mudah dijumpai di pasaran. Kipas angin model AC ini menggabungkan beberapa komponen antara kipas angin dan AC.
Lalu apa sebenarnya kipas angin model AC ini, serta apa kelebihan dan kekurangan kipas angin model AC.
Apa itu Kipas Angin Model AC?
Kipas angin AC adalah kipas angin yang berbentuk dan berukuran seperti AC. Namun untuk fungsinya sendiri sebenarnya kipas angin model AC memiliki fungsi yang sama seperti kipas angin biasa. Kipas angin model AC tersebut merupakan jenis kipas angin yang memiliki bentuk layaknya AC dan digerakkan dengan turbin yang berputar melalui daya listrik.
Memang yang membedakannya adalah bentuknya. Dan perlu diingat, kipas angin model AC ini tidak menggunakan freon dan kompresor seperti AC sehingga udara yang dihasilkan tidak akan sedingin AC. Kipas angin model AC ini, cocok untuk ruangan-ruangan kerja karena akan tampak lebih rapi dan elegan.
Kelebihan dan Kekurangan Kipas Angin Model AC
Meski tampak mewah dan seperti menjadi terobosan baru, namun kipas angin model AC ini memiliki kelebihan dan kekurangannya dibandingkan dengan kipas angin biasa maupun AC itu sendiri.
1. Harga lebih murah dari AC
Kelebihan kipas angin model AC yaitu pada harganya. Harganya lebih murah dari AC namun bisa memperoleh bentuk mewah seperti AC sehingga membuat ruangan lebih rapi dan minimalis.
Namun tentu saja jika dibandingkan dengan kipas angin biasa, harga kipas angin model AC ini sedikit lebih mahal namun tetap saja sebanding dengan tampilan serta fungsi lain yang ditawarkan.
2. Memiliki filter udara
Kelebihan kipas angin model AC ini yang tidak dimiliki AC maupun kipas angin biasa yaitu filter udaranya. Ya, kelebihan satu ini sangat menguntungkan bagi pemakai karena filter udara membersihkan debu-debu ruangan sehingga membuat udara lebih lebih sehat untuk dihirup.
Cara kerjanya yaitu dengan menyedot udara masuk, menyaringnya, dan mengeluarkannya sebagai udara yang bersih.
3. Arah angin menyebar
Sama halnya dengan fungsi AC, kipas model AC ini juga memiliki kelebihan yang tak kalah menarik. Penggunaannya pun diklaim cenderung membuat suhu ruangan lebih dingin dengan cepat lantaran perputaran angin yang dihasilkan dapat menyebar dan merata hingga ke seluruh ruangan.
4. Perlu perawatan intensif
Karena bekerja menyaring debu, maka kipas angin model AC ini harus sering-sering dibersihkan karena jika tidak maka akan mudah rusak. Apabila perawatan kipas angin biasa lebih mudah dan lebih tahan lama karena memang lebih sederhana, kipas angin model AC ini perlu disiapkan biaya pemeliharaannya.
5. Suara dapat mengganggu
Saat masa penggunaannya telah mencapai waktu tertentu, kualitas jenis kipas ini juga akan semakin menurun. Salah satunya yakni dengan suara turbinnya yang akan semakin terdengar dan mengganggu.
Perbandingan Kipas Blower dan Kipas Angin
Kipas blower dan kipas angin adalah dua jenis perangkat yang digunakan untuk menyediakan sirkulasi udara di berbagai ruangan. Meskipun keduanya memiliki tujuan yang sama, ada beberapa perbedaan antara kipas blower dan kipas angin. Berikut ini adalah perbandingan antara kipas blower dan kipas angin untuk membantu Anda menentukan mana yang lebih baik sesuai kebutuhan Anda:
1. Aliran udara
Baca Juga : Meta Bakal Pakai Unggahan Instagram dan Facebook untuk Latih Model AI, Begini Cara Mencegahnya!
Salah satu perbedaan utama antara kipas blower dan kipas angin adalah jenis aliran udara yang dihasilkan. Kipas blower cenderung menghasilkan aliran udara yang lebih kuat dan terkonsentrasi. Aliran udara yang kuat ini cocok untuk kebutuhan yang membutuhkan sirkulasi udara yang intens, seperti pada area konstruksi atau kegiatan industri. Di sisi lain, kipas angin menghasilkan aliran udara yang lebih luas namun tidak sekuat kipas blower. Aliran udara yang lebih luas ini lebih cocok untuk digunakan dalam ruangan yang lebih luas atau untuk memberikan efek pendinginan yang lebih merata.
2. Pengaturan dan fitur tambahan
Kipas blower sering dilengkapi dengan pengaturan kecepatan dan arah aliran udara yang dapat disesuaikan. Anda dapat mengatur kecepatan dan arah aliran udara sesuai dengan kebutuhan Anda. Beberapa kipas blower juga dilengkapi dengan fitur tambahan, seperti mode osilasi atau pengatur suhu. Di sisi lain, kipas angin biasanya memiliki pengaturan kecepatan yang dapat disesuaikan, tetapi tidak memiliki fitur tambahan seperti mode osilasi atau pengatur suhu.
3. Kegunaan dan keperluan
Kipas blower lebih cocok digunakan untuk kegiatan yang membutuhkan sirkulasi udara yang kuat dan terkonsentrasi. Misalnya, dalam industri, konstruksi, atau kegiatan olahraga yang intens. Kipas angin lebih cocok digunakan untuk memberikan sirkulasi udara yang luas dan merata di ruangan yang lebih besar atau untuk memberikan efek pendinginan yang nyaman dalam kegiatan sehari-hari di rumah atau kantor.
Berikut adalah rekomendasi produk beberapa kipas angin AC dan kipas angin blower:
Houseen Z-DFB04
Houseen Z-DFB04 dengan harga sekitar Rp 495 ribuan. Sedikit lebih mahal dari produk yang lainya, tapi memiliki kualitas yang terbaik hingga cocok untuk dimiliki.
Kipas angin ini memiliki kapasitas 1 PK yang membuat udara lebih segar dan nyaman. Dimensinya sekitar 56,5 x 11 cm sangat luas dan merata oleh udara yang dihasilkan.
Kipas Angin AC 2 PK
Kipas ini bisa Anda temukan di beberapa pasar dengan desain polos tanpa gambar atau karakter. Harganya sangat murah sekitar Rp 250 ribuan dan kondisinya sangat baru. Anda bisa menikmati udara dingin yang dihasilkan kipas ini dengan nyaman. aktivitas di rumah atau kantor juga tidak akan terganggu jika menggunakan kipas jenis ini.
Miyako Deskfan 9 inch
Kipas angin AC selanjutnya bisa Anda miliki dari Miyako dengan harga sekitar Rp 565 ribuan. Kipas ini memiliki desain yang menarik dan ukuranya lebih kecil. Daya listrik yang dibutuhkan hanya 30 watt sangat hemat membuat tagihan tidak membengkak. Selain itu hembusan angin yang dihasilkan sangat merata membuat ruangan Anda lebih sejuk.
Dengan harga yang terjangkau dan kualitasnya yang cukup terbaik. Kipas angin ini cocok untuk Anda miliki sekarang.
Panasonic
Panasonic 1/5 ini adalah kipas angin Ac yang bisa Anda miliki dengan harga sekitar Rp 350 ribuan saja. Namun jika dilengkapi dengan remote control harganya menjadi lebih mahal sekitar Rp 375 ribu. Kipas model ini hanya membutuhkan daya sekitar 10-20 watt saja. Sangat hemat listrik dan bisa berfungsi sebagai Exhaust Fan.
Kipas Angin AC 3 PK
Cukup dengan harga 560 ribuan. Daya listrik yang digunakan hanya 10-20 watt membuat tagihan listrik anda terjaga. Kipas ini tersedia untuk beberapa ukuran dan bisa menambah karakter atau gambar agar tampilannya sesuai keinginan Anda. Selain itu, kips ini mampu menyaring debu yang bisa menghasilkan udara yang sehat dan sejuk.