JATIMTIMES - Umay Shahab mendadak jadi trending topik di sosial media X (dulu Twitter) pada Kamis, (8/2/2024). Mantan artis cilik itu jadi sorotan usai menyindir program makan siang gratis pasangan calon 02, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Dalam cuitannya, sang aktor secara terang-terangan menyindir program paslon 02. Ia mengatakan jika hanya ingin makan siang gratis, masyarakat cukup datang ke lokasi syuting.
Baca Juga : Profil Baskami Ginting, Ketua DPRD Sumut yang Meninggal Saat Tidur
Tak hanya makan siang, Umay menyebut masyarakat juga bisa mendapatkan es teh bahkan gorengan.
“Kalau mau makan siang gratis mah you orang datang saja ke lokasi syuting. Bilang saja, asistennya artis. Jangankan makan siang, kopi hitam, es teh manis, sampai gorengan pun ada,” tulis Umay, dikutip Kamis, (8/2/2024).
Cuitan Umay itu pun langsung diserbu netizen. Cuitan tersebut dianggap merendahkan program Prabowo soal makan gratis.
Lalu, cuitan Umay itu direspon oleh aktor Refal Hady. Aktor tampan itu menuliskan “(U)May” dengan emoji menangis, yang dianggap turut menertawakan program makan gratis tersebut.
“May??,” tulis Refal Hady.
Sontak saja cuitan kedua aktor tersebut digeruduk netizen. Tak sedikit dari mereka merasa tersinggung terutama pendukung Paslon Nomor 02.
“Umay umay.. no hate masalah paslon tapi statement nya miris banget. Dikira INDONESIA cuma di JAKARTA aja kali yaa.. minimal kalo ga pernah dan ga ngerasain hidup susah diem aja,” tulis @kucu***.
“Woi Umay, kalo lu gasuka sama paslon silahkan, tapi jangan ngerendahin orang yang bener" susah makan.
Jangan ngajak orang bohong buat dapet makan gratis @umayshhhhb,” tulis @tommy***.
“Ga punya etika bgt sih lu Umay, ga suka sama paslon silahkan,tapi jgn ngerendahin orang yg bener" susah makan, mentang“ mereka pengen makan lu nyuruh mereka bohong buat dapet makan gratis. @umayshhhhb,” tulis @din**.
Profil
Muhammad Arfiza Shahab atau yang lebih dikenal dengan nama Umay Shahab adalah pria kelahiran Jakarta, 16 Februari 2001. Ia adalah anak dari pasangan Said Hanafi dan Yahni Dahmayanti. Umay mempunyai adik laki-laki yang bernama Raffi Shahab.
Dilansir dari berbagai sumber, Umay memulai kariernya pada umur yang masih sangat muda yaitu 5 tahun, Umay berperan dalam sebuah sinetron yang berjudul Wulan pada 2006. Waktu terus berjalan dan bakat Umay terus terasah.
Namanya makin banyak dikenal orang saat ia membintangi sinetron Eneng dan Kaos Kaki Ajaib yang tayang pada tahun 2007.
Baca Juga : Perkokoh Ideologi Pancasila, Seluruh ASN di Kota Kediri Ikuti Webinar Penguatan Pancasila
Dia telah ditawari banyak peran di banyak judul televisi berbeda. Sinetron yang dibintanginya antara lain Cahaya, Upik Abu dan Laura, Cerita Anak Langitan, Mamat Anak Metropolitan, Abay Anak Ajaib.
Umay juga sempat beberapa kali berperan sebagai bintang iklan merek lokal Indonesia. Pada tahun 2010, di usianya yang ke-9 tahun, Umay mulai terjun ke dunia tarik suara dengan merilis album bertajuk Umay.
Hal ini didasarkan pada lagu SKJ dari albumnya. Album tersebut sukses terjual 250.000 kopi dan juga meraih penghargaan triple platinum.
Album bertajuk Umay ini juga mendapat Anugerah Musik Indonesia untuk kategori Album Lagu Anak Terbaik tahun 2011. Pada tahun 2011, Umay merilis album keduanya bertajuk Pesta Sekolah.
Pada tahun 2011 dan 2012, Umay kembali mendapatkan Anugerah Musik Indonesia untuk kategori Artis Solo Pria Terbaik. Umay kemudian menggubah lagu berjudul “Sudahlah”.
Lewat single bertajuk Sudahlah, Umay menceritakan salah satu pengalaman romantisnya. Lagu tersebut berkisah tentang penantian kekasih yang tak kunjung hadir.
Kita juga tahu bahwa perilisan single tersebut juga merupakan ungkapan rasa syukur yang mendalam atas karirnya yang semakin berkembang. Memulai karirnya pada usia 5 tahun, Umay telah meraih kesuksesan di industri musik.
Berpartisipasi dalam sejumlah serial televisi, film, dan berakting di sejumlah iklan. Setelah berhasil dalam dunia akting dan tarik suara,umay berbalik menjadi sutradara muda.
Cinta Di Balik Awan merupakan film pendek yang disutradarai oleh Umay Shahab. Saat itu usianya masih 15 tahun. Umay menyutradarai dan menulis naskah web series Menggapai Awan.
Selain menyutradarai film, Umay juga menyutradarai beberapa web series seperti Hari Ini Kenapa, Naira? , Cinta Dua Masa, dan lainnya. Setelah itu, Umay Jali membuat film layar lebar pertamanya yang berjudul Kukira Kau Rumah.
Terbaru, Umay Shahab menjadi sutradara film Ketika Berhenti Disini yang dibintangi Prilly Latuconsina, Bryan Domani dan Refal Hady.