JATIMTIMES - Tak ingin kejadian banjir bandang terulang lagi di Kota Batu, tim gabungan melakukan mitigasi di kawasan potensi terjadinya banjir bandang. Hasilnya didapati pohon tumbang aliran Sungai Pusung Lading, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu.
Karena itu tim gabungan mulai melakukan beberapa upaya mengantipasi banjir bandang. Yakni dengan melaksanakan pemotongan pohon yang tumbang di kawasan tersebut, Selasa (28/11/2023).
Baca Juga : Pemkot Batu Beri Hadiah Umroh Guru Berprestasi di Peringatan HGN dan PGRI
Tim gabungan yang terlibat BPBD Kota Batu bersama Perangkat Desa Bulukerto, Perhutani, Tahura, PMI Kota Batu, FPRB Kota Batu, ORARI, Linmas Bulukerto, Agen Bencana Provinsi Jawa Timur.
Terlihat tim gabungan gotong royong melakukan pemotongan pohon yang tumbang, mulai dari ukuran yang kecil hingga besar dengan menggunakan sejumlah peralatan yang dibawa. Yakni dengan alat pemotong untuk mempercepat pemotongan pohon yang tumbang tersebut.
“Tim gabungan melaksanakan pemotongan pohon yang tumbang di sepanjang Pusung Lading dalam rangka mitigasi titik yang berpotensi menyebabkan banjir bandang dalam menghadapi musim hujan 2023-2024,” ucap Kepala Pelaksana BPBD Kota Batu, Agung Sedayu.
Sebelum melakukan pemotongan pohon tumbang, telah dilakukan mitigasi dengan melihat kondisi bendung alam pada badan sungai yang ditimbulkan saat terjadinya banjir bandang tahun 2021 lalu. Mengingat musim penghujan sudah mulai tiba, sehingga diperlukan langkah-langkah antisipasi dan tindakan preventif.
Baca Juga : Berbeda dengan Hamas, Israel Justru Siapkan Perang Lanjutan Usai Gencatan Senjata Berakhir
“Karena itu perlu antisipasi agar tidak terjadi penumpukan pohon bekas kebakaran yang menimbulkan timbunan material sehingga membentuk bendungan alam,” terang Agung.
Agung pun berharap, dengan upaya tersebut tidak ada lagi bencana banjir bandang yang melanda Kota Batu.