free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Serba Serbi

Ini 14 Masalah Kesehatan yang Jadi Kekhawatiran Warga Global, Nomor 1 Bukan Kanker

Penulis : Anggara Sudiongko - Editor : Nurlayla Ratri

15 - Oct - 2023, 21:13

Placeholder
Ilustrasi gangguan kesehatan yang jadi kekhawatiran masyarakat (pixabay)

JATIMTIMES - Seiring perkembangan zaman, masalah kesehatan menjadi salah satu perhatian warga global. Terkait masalah kesehatan, hasil survei Ipsos Global bertajuk Health Service Monitor 2023, ada deretan problem kesehatan yang menjadi kekhawatiran warga global.

Diolah dari databooks katadata, survei Ipsos Global yang melibatkan 23.274 responden di 31 negara, termasuk Indonesia. Hasilnya, ada 14 masalah kesehatan yang paling dikhawatirkan. 

Baca Juga : Semarakkan HUT Ke 46, BPJS Ketenagakerjaan Kembali Gelar Lomba Karya Tulis Jurnalistik Berhadiah Puluhan Juta

Kesehatan mental menjadi problem kesehatan posisi pertama yang menjadi kekhawatiran warga global. 

Ada 44 persen responden yang merasa, bahwa kesehatan mental menjadi salah satu kekhawatiran. 

Kemudian, disusul penyakit kanker yang menjadi kekhawatiran di posisi kedua. Ada 40 persen responden yang mengkhawatirkan hal ini.

Di posisi ketiga, ada 30 persen responden yang khawatir akan mengalami stres. Disusul masalah gaya hidup, yakni terkait obesitas yang dikhawatirkan dialami oleh 25 persen responden. 

Selain itu, penyalahgunaan narkoba juga menjadi sebuah kekhawatiran. Ada 22 persen responden yang mengkhawatirkan hal ini. Di bawahnya ada penyakit diabetes yang menjadi kekhawatiran 18 persen responden.

Banyak beredarnya minuman beralkohol atau miras, juga menjadi kekhawatiran responden. Ada 17 persen responden yang khawatir akan penyalahgunaan minuman keras.

Disusul penyakit jantung yang menjadi kekhawatiran 15 persen responden, kemudian covid 19 yang ternyata dari survei masih banyak menjadi kekhawatiran. Ada 15 persen responden yang menyatakan hal ini.

Merokok pun, juga menjadi salah satu hal yang dikhawatirkan oleh responden. Kekhawatiran ini tentunya terkait rokok yang dapat menyebabkan penyakit paru-paru maupun penyakit lainnya. Ada 12 persen responden yang mengkhawatirkan hal ini.

Baca Juga : Projo Deklarasi Capres Prabowo, Rocky Gerung: Skenario Cawe-Cawe Jokowi Tidak Mulus 

Berikutnya ada demensia. Demensia merupakan suatu kondisi menurunnya cara berpikir dan daya ingat seseorang yang biasanya terjadi pada lansia. Hal ini menjadi kekhawatiran 8 persen responden global.

Selanjutnya ada Penyakit Menular Seksual (PMS) yang juga menjadi kekhawatiran warga global. Ada 4 persen responden global yang memang kau terkenal hal ini. Menyusul berikutnya ada bakteri rumah sakit yang dikhawatirkan oleh 3 persen responden dan ada 2 persen responden yang menghawatirkan permasalahan kesehatan lainnya.

Disisi lain, dalam survei Ipsos juga menemukan bahwa sistem perawatan kesehatan di negara responden sudah cukup representatif.

"Ipsos menemukan, sebanyak 48 persen responden secara global menilai bahwa sistem perawatan kesehatan di negaranya sudah baik," kutip dari databooks katadata. 

Sementara itu, untuk diketahui bahwa dari total 23.274 responden di 31 negara, sebagian responden berasal dari Indonesia. Responden yang dilibatkan dalam survei ini, berusia 21 hingga 74 tahun. Survei sendiri dilakukan pada 21 Juli hingga 24 Agustus 2023.


Topik

Serba Serbi hasil survei kesehatan mental penyakit berbahaya



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Anggara Sudiongko

Editor

Nurlayla Ratri