JATIMTIMES - Truk bermuatan rongsokan menabrak truk yang tengah antre melintasi jalan nasional di Jombang. Kecelakaan dipicu oleh sopir yang mengantuk saat menyetir.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Jombang Ipda Anang Setiyanto mengatakan, truk bernopol bernopol AG 9542 EH itu dikemudikan Azis Ferianto (31), warga Desa Tugumulyo, Kecamatan Purwoasri, Kabupaten Kediri. Truk sarat muatan rongsokan itu melaju dari barat ke timur atau dari Kediri menuju Jombang.
Baca Juga : Ternyata, Pembunuh Gadis Buang Sajam di Sungai Depan Rumah Korban
Setibanya di Jalan Raya Desa Glagahan, Kecamatan Perak, Jombang, sekitar pukul 05.30 WIB, truk tersebut menabrak belakang truk bernopol L 9275 UG. Truk yang dikemudikan Rifki Ahmad Faisal (27), warga Desa Kalitengah, Kecamatan Tanggulangin, Sidoarjo, tengah berhenti untuk mengantre melintasi jalan itu. Sebab, sedang berlangsung proyek pengecoran jalan nasional tersebut.
"Diduga sopir mengantuk dan kurang memperhatikan truk di depannya yang berhenti menunggu antrean buka tutup jalan," ujarnya kepada wartawan, Rabu (18/01/2023).
Kerasnya benturan membuat bagian depan truk ringsek hingga ke kabin kemudi. Akibatnya, si sopir harus dilarikan ke rumah sakit karena mengalami luka-luka.
Petugas laka sudah tiba di lokasi melakukan olah TKP dan memintai keterangan warga. Saat ini, kedua kendaraan telah dievakuasi ke kantor Satlantas Polres Jombang.
Baca Juga : Tabrak Pohon Pinang dan Tembok, Pria di Tulungagung Tewas di Jalan Wisata Pantai Popoh
"Tidak ada korban jiwa. Hanya sopir mengalami luka dan kami larikan ke RSUD Jombang," pungkasnya.