JATIMTIMES - Seperti yang kita ketahui bersama bahwa Rey Mbayang dan Dinda Hauw beberapa waktu lalu tengah berada di Kota Suci Makkah untuk melaksanakan ibadah umrah.
Saat berada di Makkah, Rey dan Dinda banyak mengabadikan momen indah tersebut lewat foto dan juga beberapa video.
Baca Juga : Telah Sasar 2.238.481 Anak, Pelaksanaan BIAN Tahap II Jatim di Atas Target Nasional
Namun, ada sebuah video yang tiba-tiba viral di media sosial, video yang diunggah oleh akun Tiktok @wanitasadddd Minggu (11/9/2022) itu memperlihatkan Dinda Hauw yang meletakkan tangannya di perut seakan memberikan isyarat bahwa Shaka akan segera memiliki seorang adik.
Sembari menggendong anak pertama mereka, Rey Mbayang kemudian mencium perut Dinda Hauw.
Tidak diketahui secara pasti apakah ciuman yang diberikan Rey tersebut bentuk harapan mereka agar segera diberikan seorang anak lagi atau isyarat bahwa Dinda tengah mengandung.
Hingga saat ini belum ada konfirmasi yang pasti dari Rey Mbayang maupun Dinda terkait viralnya video tersebut.
Sebagai informasi, Rey Mbayang dan Dinda Hauw telah dikaruniai seorang putra yang bernama Arshakalif atau lebih dikenal dengan Shaka.
Baca Juga : Gelar Diskusi Pemberian ASI Eksklusif, Ini Catatan Ketua TP PKK Kota Kediri
Shaka lahir pada Minggu (20/6/2021) pukul 13.28 WIB dengan berat 3,045 kilogram dan panjang 48,5 cm melalui operasi caesar.
Dinda juga sempat dikaruniai anak kembar saat dirinya tengah berada di Paris. Namun usia kandungannya tidak bertahan lama dan Dinda mengalami keguguran pada Selasa (22/3/2022).