free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Kuliner

Lodeh Rebung Blendrang, Nagih di Lidah Orang Tulungagung

Penulis : Anang Basso - Editor : Dede Nana

27 - Jun - 2022, 02:27

Placeholder
Ilustrasi / medsos

JATIMTIMES - Tunas bambu yang masih muda atau dikenal dengan nama rebung merupakan salah satu bahan makanan yang kerap digunakan dalam kuliner. Biasanya, masyarakat mengolah rebung menjadi berbagai masakan yang khas dan unik sesuai dengan selera lidah di daerahnya. Di Tulungagung, rebung paling populer dijadikan bahan dasar masakan lodeh pedas.

"Campurannya yang umum kacang lotho merah (tolo) di masak pedas," kata Ismiati pengusaha kuliner bungkusan di Tulungagung, Minggu (26/6/2022).

Baca Juga : Di Tengah Wabah PMK, Menteri Agama Yaqut Imbau Warga Tak Perlu Paksakan Berkurban

Cara mengolah rebung ini diakui Ismi, sudah diwariskan secara turun-temurun oleh moyangnya. "Rasa yang asem justru menjadi khas dan disukai orang," ujarnya.

Untuk menjadikan rebung enak dan lezat, selain dengan daging atau ikan asin, lodeh rebung menjadi istimewa saat dicampur udang ebi.

"Nah, kalau campurannya udang ebi masakan ini paling banyak dicari karena memang nyandu banget," paparnya.

Lodeh pada intinya dibuat sesuai selera, namun masakan dengan ciri santan kental ini saat memasak rebung perlu dipastikan bumbu digoreng dan direbus santan kental dengan matang.

"Barulah rebung, lotho (tolo) yang sudah empuk ini dimasukkan lalu biarkan api menyala sampai dimatikan sebelum pecah santannya," imbuhnya.

Baca Juga : Job Manggung Mengalir Lagi, Pedangdut di Tulungagung Bahagia

Langsung dimakan menurut Ismi, sudah bisa dikatakan enak. Namun, jika dibiarkan hingga dingin dan dihangatkan kembali, maka lodeh rebung ini makin berasa di lidah.

"Jadi istilahnya di blendrang hanya saja tidak sampai ganti hari," pungkasnya.


Topik

Kuliner



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Anang Basso

Editor

Dede Nana