Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Politik

Ngaku Kerap Dicurangi di Dunia Politik, Ahok Sebut Orang yang Zalim Kepadanya Ada yang Stroke hingga Meninggal

Penulis : Desi Kris - Editor : A Yahya

07 - May - 2022, 11:16

Placeholder
Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) (Foto: IST)

JATIMTIMES - Komisaris Utama PT Pertamina, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) membuat pengakuan yang cukup mengejutkan selama dirinya terjun di dunia politik. Ahok menyatakan bahwa dalam berpolitik, ia kerap dizalimi.

Pengakuan Ahok itu disampaikan dalam  video berjudul "Ahok Menjawab karena Iman Saya". Dalam video itu, Ahok menyebut dirinya sangat percaya orang yang kejam kepadanya kelak akan mendapat balasan. 

Baca Juga : Peluang Anies Baswedan Nyapres 2024 Disebut Sulit Tercapai, Ini Sebabnya

"Allah yang kami kenal dalam Yesus Kristus itu adalah hakim seluruh Bumi. Kamu mau berbuat apapun kalau tanpa seizin Tuhan gak mungkin berlaku kepada saya," ujar Ahok seperti dikutip dari channel Youtube Jaya Inspirasi. 

Selain itu, Ahok juga sempat menyinggung pelaksanaan Pilkada DKI 2017 yang berlangsung curang. Hingga dirinya dipenjara di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok karena kasus penistaan agama yang dituduhkan kepadanya.

"Pilkada orang curang kepada saya. Mereka bilang kepada saya gimana bos kalah. Saya bilang dicurangi pun atas seizin Allah. Tanpa izin Allahku dan Allahmu juga tidak mungkin kamu mencurangi saya. Saya diizinkan Allah maka bisa masuk ke Mako Brimob tanpa seizin Allah gak bisa. Kalau saya tahu itu seizin Allah mengapa mesti marah," kata Ahok.

Ahok lantas menyebut orang yang merancang kejahatan kepadanya biar Tuhan saja yang membalas. Ia juga mendoakan orang itu agar mudah-mudahan bisa bertobat. 

Mengejutkannya Ahok menyebut bahwa orang yang berbuat jahat kepadanya kini sudah mendapatkan balasan.

Baca Juga : Cara Mencegah Hepatitis Misterius pada Anak, Perhatikan Gejalanya

"Makanya saya jawab di pengadilan kalau kalian menzalimi saya, maka Allah akan mempermalukan kalian satu per satu. Saya punya pengalaman orang yang ngerjain saya berpolitik. Dari yang stroke sampai mati banyak. Saya bisa hitung orang-orang itu," terang Ahok. 

Seperti diketahui, pada Pilkada DKI 2017 lalu, pasangan Ahok-Djarot lolos ke putaran kedua melawan pasangan Anies-Sandi. Sementara, pasangan Agus-Sylvi tersingkir di putaran pertama.

Namun, Ahok yang merupakan incumbent kalah di putaran kedua. Hingga akhirnya ia menjalani sidang kasus penistaan agama dan divonis bersalah serta harus mendekam di penjara Mako Brimob Kelapa Dua.


Topik

Politik



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Desi Kris

Editor

A Yahya