free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Pendidikan

Keren, Siswa MIN 1 Malang Sabet Medali Emas di Ajang KSN 2021

Penulis : Anggara Sudiongko - Editor : Pipit Anggraeni

01 - Dec - 2021, 23:52

Placeholder
Nararya Raid Arkana, siswa MIN 1 Kota Malang yang meraih sukses menyabet Medali Emas di Ajang Kompetisi Sains Nasional (KSN) Tahun 2021 Tingkat Nasional (Ist)

JATIMTIMES - Hebat, itulah kata yang pantas diberikan untuk Nararya Raid Arkana. Diusia yang masih begitu belia, ia berhasil meriah prestasi gemilang. Siswa MIN 1 Kota Malang yang duduk di kelas 6 tersebut, sukses menyabet Medali Emas di Ajang Kompetisi Sains Nasional (KSN) Tahun 2021 Tingkat Nasional.

Dijelaskan siswa kelahiran Jogjakarta, 14 Februari 2010 ini, jika capaian yang diperoleh tentunya tidaklah mudah. Ia harus berfikir keras untuk mengerjakan soal dengan sebaik mungkin. Selain itu, dirinya juga harus berkompetisi dengan siswa-siswa lain yang juga tak kalah hebat dan juga dengan persiapan matang.

1

Diakuinya, dalam pengerjaan soal, tak dilalui dengan mulus. Terdapat beberapa soal yang harus membuatnya berfikir dengan keras. Akan tetapi, karena kegigihan dan tekad untuk meraih hasil yang maksimal, Nararya kemudian berhasil mengerjakan soal-soal yang ada dengan baik.

Baca Juga : Juara 1 Lomba Video Pendek, Guru MIN 1 Malang Harumkan Nama Sekolah di Kancah Nasional

"Untuk penyajian soal menurut saya sulit meskipun beberapa ada yang mudah,” tutur Arka sambil tersenyum.

Lebih lanjut dijelaskannya, usai meraih medali emas ini, ia tak lantas berpuas diri. Bahkan jika diberikan kesempatan, anak pertama dari Dikky Mahisa Putera W dan Ariesita Indriani ini ingin mengikuti KSN kembali dan ingin menjadi salah satu peraih penghargaan khusus yang ada dalam KSN.

2

“Saya sangat bersemangat mengikuti kompetisi yang sudah mencapai tingkat nasional ini. Saya bertekad harus mendapatkan medali emas, untuk itu saya terus belajar dengan giat," tuturnya.

Pembina pendamping, Akhmad Ridwan menyampaikan, dalam rangka mempersiapkan KSN, sekolah melakukan berbagai upaya untuk melakukan pembinaan yang optimal terhadap siswa.

Pembinaan khusus dalam bentuk latihan soal-soal dan praktik eksplorasi, baik daring maupun luring, dilakukan secara intensif oleh sekolah. Arka sendiri, kendati sudah beberapa kali meraih kejuaraan di bidang Matematika, hal tersebut tak membuat Arka jenuh dan lelah saat proses pembinaan. Sebaliknya, ia justru terlihat sangat antusias dan bersemangat mengikuti pembinaan yang ada.

Baca Juga : Keren, Desainer Kostum Milenial Asal Banyuwangi Mendunia

Pihaknya sangat bersyukur dan menyambut baik atas capaian yang diperoleh siswanya. Sebab, perjuangan panjang yang tak mudah, di mana menguras tenaga dan pikiran membuahkan hasil yang manis.

"Semoga keberhasilan ini menjadikan madrasah lebih berbenah dalam prestasi yang akan datang,” pungkas Ridwan.

3

 


Topik

Pendidikan



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Anggara Sudiongko

Editor

Pipit Anggraeni

Pendidikan

Artikel terkait di Pendidikan