LUMAJANGTIMES - Polisi Wanita (Polwan) Polres Lumajang melaksanakan donor darah dalam rangka kegiatan bakti sosial Hari Jadi ke-73 Polwan. Kegiatan donor darah dilaksanakan di Unit Transfusi Darah (UTD) Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Lumajang, Rabu (25/8/2021).
Kegiatan Bakti Sosial Kesehatan Donor Darah ini diikuti Polwan Polres Lumajang, anggota Polres Lumajang dan anggota Bhayangkari Cabang Lumajang.
Baca Juga : Kisah Ma'ruf Nidhomuddin, Jebolan Pesantren yang Geluti Properti
"Kegiatan donor darah ini digelar dalam menyambut Hari Jadi Polwan pada September mendatang," ungkap Kapolres Lumajang AKBP Eka Yekti Hananto Seno.
Pihaknya berharap berbagai kegiatan sosial yang digelar dalam rangkaian Hari Jadi Polwan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat. "Dengan kegiatan donor darah ini semoga bisa menambah ketersediaan stok darah di PMI," jelas Kapolres.
Kemudian, dirinya menambahkan apabila di masa pandemi ini kegiatan donor darah sangat dibutuhkan untuk memenuhi permintaan darah orang yang membutuhkan.
Baca Juga : Jember Masuk PPKM Level 3, Satlantas Polres Jember Layani Dispensasi Perpanjangan SIM, Simak Jadwalnya
Kapolres menambahkan apabila Polwan Polres Lumajang dan jajaran akan melakukan beberapa kegiatan sosial lainnya. "Di antaranya bagi sembako, bagi masker, hand sanitizer serta melaksanakan anjangsana dan ziarah di TMP," imbuhnya.