free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Gaya Hidup

Styling Flow Pants dengan Berbagai Outfit untuk Tampil Santai dan Kece

Penulis : Arifina Cahyati Firdausi - Editor : Sri Kurnia Mahiruni

22 - Aug - 2021, 15:40

Placeholder
Inspirasi padu padan flow pants dengan berbagai outfit atasan. (Foto: Instagram @caambucket_).

INDONESIATIMES - Ragam outfit kekinian yang tengah trend di kalangan fashionista kiranya tak bisa dilewatkan. Salah satunya, item fashion flow pants.

Model celana wanita yang dulu umum disebut dengan celana baggy. Namun, bentuknya seperti kulot, lebih cenderung ringan dan flowy saat dipakai, seperti sifon dan katun.

Baca Juga : Terinspirasi Nama Anak, CKL Looks Jadi Pelopor Piyama Fashion Fenomenal Nomor 1 di Indonesia

 

Nah, buat kalian yang ingin mengenakan model celana ini tentu harus pas dalam memadupadankan dengan busana atasan yang tak kalah kece. Simak inspirasinya berikut, cukup dengan satu jenis warna hijau flowy pants kalian bisa memakai aneka style busana.

Pertama, cukup dipadukan dengan busana crop top lengan panjang motif tie dye dominan keabuan. Gaya ini akan membuat tampilanmu tampak lebih jenjang.

Kedua, padukan dengan vest kekinian ala korea. Kalian pilih saja yang senada dengan warna celana tapi bermotif papan catur. Seperti, kombinasi hijau dan biru. Pakai seakan mengenakan model busana crop top. Cocok untuk acara menonton pertandingan olahraga nih, tambahkan topi warna putih agar semakin maksimal.

Ketiga, kalian juga bisa mengenakannya bersama baju batik. Pilihlah baju batik yang biasa lengan pendek, bahkan bisa dibilang khas batik yang dikenakan cowok. Pakai dengan memasukkan salah satu bagian depan baju ke dalam celana. Tampil dengan baju batik tetap kekinian lho.

Baca Juga : Pemerintah Rencanakan Uji Coba WFO 100 Persen, Berikut Kriterianya

 

Keempat, all of green. Kalian bisa memilih mengenakan singlet model crop top warna hitam, lalu tinggal dipadukan dengan kemeja oversized motif tie dye dominasi warna hijau. Namun, kenakan kemejamu sebagai outer saja ya. On point abis deh!.

Kelima, kalian bisa memadukannya dengam baju olahraga warna kebiruan, dan padukan dengan blazer oversized warna senada. Tambahkan topi earna keabuan untuk menunjang tampilanmu.


Topik

Gaya Hidup



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Arifina Cahyati Firdausi

Editor

Sri Kurnia Mahiruni