Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Advertorial

Program Pengembangan Infrastruktur Sosial Ekonomi Wilayah di Kecamatan Jombang Terwujud

Penulis : Adi Rosul - Editor : A Yahya

11 - Nov - 2020, 16:59

Placeholder
Program PISEW yang selesai terbangun oleh Dinas Perkim Kabupaten Jombang di Kecamatan Jombang. (Foto : Dokumentasi Dinas Perkim Kabupaten Jombang)

JOMBANGTIMES - Program Pengembangan Infrastruktur Sosial Ekonomi Wilayah (PISEW) di Kecamatan Jombang sukses terlaksana. Program PISEW di kecamatan kota ini berupa jalan penghubung antardua desa di kawasan perguruan tinggi.

Sejak awal Pandemi Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus mempercepat penyaluran Program Padat Karya Tunai (PKT/cash for work) di tengah ketidakpastian perekonomian pada masa Pandemi COVID-19. Maka dari itu, di tengah maraknya Refocusing anggaran proyek infrastruktur, pemerintah tetap menjalankan proyek infrastruktur yang bersifat pemberdayaan masyarakat atau padat karya.

Baca Juga : Di Hari Pahlawan, Bupati Jombang Ajak Masyarakat Teladani Nilai Perjuangan Para Pahlawan

Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman Kabupaten Jombang Heru Widjajanto mengatakan, program PKT ini dilaksanakan melalui pembangunan infrastruktur yang melibatkan masyarakat setempat sebagai pelaku. Khususnya infrastruktur berskala kecil atau pekerjaan sederhana yang tidak membutuhkan teknologi.

"Tujuannya adalah untuk mendistribusikan dana pembangunan hingga ke desa-desa," terangnya, Rabu (11/11).

Salah satu program PKT Kementerian PUPR yang dikerjakan oleh Dinas Perkim Jombang adalah Program Pengembangan Sosial Ekonomi Wilayah (PISEW).  

Sasaran program PISEW telah diatur sesuai dengan Surat Keputusan (SK) Menteri PUPR No 167/KPTS/M/2020 tentang Penetapan Lokasi dan Bantuan Kegiatan Infrastruktur Berbasis Masyarakat. SK yang terbit pada 5 Maret 2020 itu merupakan program di Tahun Anggaran 2020.

Tahun 2020 pelaksanaan PISEW menjangkau 900 kecamatan dengan alokasi anggaran sebesar Rp 540 miliar. "Untuk kabupaten Jombang mendapatkan alokasi anggaran PISEW sebesar Rp. 4.200.000.000 (Rp 4,2 miliar)," terang Heru.

Alokasi anggaran tersebut, lanjut Heru, terbagi di 7 kecamatan. Yakni Kecamatan Bareng, Ngoro, Jogoroto, Jombang, Megaluh, Tembelang dan Kabuh. Dimana masing-masing wilayah mendapatkan Rp 600 juta.
 

Dijelaskan Heru, untuk di Kecamatan Jombang, anggaran PISEW digunakan untuk membuat jalan baru yang merupakan akses vital penghubung desa sengon menuju desa jabon. Dua desa ini merupakan kawasan perguruan tinggi yakni STKIP Jombang.

Baca Juga : Di Hari Pahlawan, Bupati Jombang Ajak Masyarakat Teladani Nilai Perjuangan Para Pahlawan

Infrastruktur yang terbangun di lokasi tersebut adalah TPT dengan realisasi 557,8 meter, urugan jalan baru dengan realisasi 1.606 meter kubik dan panjang mencapai 290 meter, serta plat duiker dengan realisasi 3 unit. Pembangunan tersebut berada di Desa Jabon, Kecamatan Jombang.

Untuk di Desa Sengon, infrastruktur yang terbangun berupa TPT dengan realisasi 412 meter dan plat duiker dan oprit satu unit.

"Swadaya warga untuk pembukaan akses jalan ini sangat besar karena sudah menghibahkan lahan sawah produktif mereka selebar 8 meter," pungkasnya.(*)

 


Topik

Advertorial



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Adi Rosul

Editor

A Yahya