47.512 Penumpang Kapal Pelni Turun di Surabaya, Tanjung Perak Jadi Pelabuhan Terpadat

26 - Mar - 2025, 07:27

Suasana antrean penumpang kapal Pelni.


JATIMTIMES - Surabaya menjadi salah satu tujuan utama bagi para pemudik jalur kapal laut. Berdasarkan data 16-26 Maret 2025, sebanyak 47.512 penumpang kapal Pelni turun di Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya.

Angka tersebut menjadikan Pelabuhan Tanjung Perak sebagai pelabuhan tujuan terpadat se-Indonesia. Pelabuhan lain yang menjadi tujuan utama pemudik jalur laut yakni Makassar dengan 30.372 penumpang, Baubau 24.539 penumpang, Medan 21.566 penumpang, dan Ambon 16.725 penumpang. 

Baca Juga : Rekomendasi Wisata Surabaya yang Wajib Dikunjungi saat Lebaran Tiba Bersama Keluarga

PT Pelayaran Nasional Indonesia atau PT Pelni (Persero) sendiri memprediksi puncak arus mudik Lebaran 2025 dengan kapal Pelni telah terjadi hari ini, Rabu (26/3/2025). Sebanyak 27.557 penumpang dijadwalkan melakukan perjalanan menggunakan kapal Pelni hari ini.

Guna memastikan kelancaran proses keberangkatan, calon penumpang dihimbau untuk menyiapkan dokumen identitas yang valid, datang tepat waktu sesuai jadwal boarding, serta mengikuti arahan petugas di pelabuhan.

“Hari ini kami mencatat 27.557 penumpang akan berangkat dengan kapal Pelni, sementara total penumpang dari 16 hingga 26 Maret 2025 telah mencapai 206.328 orang. Angka tersebut terdiri dari 182.712 penumpang kapal penumpang dan 24.310 penumpang kapal perintis,” terang Sekretaris Perusahaan Pelni Evan Eryanto, Rabu (26/3/2025). 

Jumlah penumpang ini diprediksi masih akan terus bertambah seiring dengan periode mudik Lebaran Pelni hingga 16 April 2025. Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, Evan mengimbau kepada calon penumpang untuk datang lebih awal dan membawa identitas yang sesuai dengan orang yang akan berangkat. 

Baca Juga : 5 Hari Masa Mudik Lebaran, Bandara Juanda Layani 192 Ribu Penumpang

Evan juga menyampaikan permohonan maaf apabila masih banyak calon penumpang yang kehabisan tiket dan tidak bisa mudik dengan kapal Pelni. Berdasarkan data 16 - 26 Maret 2025, pelabuhan dengan jumlah penumpang naik terbanyak adalah Pelabuhan Makassar (30.447 orang), diikuti Balikpapan (27.696), Batam (25.036), Ambon (19.235) dan Kumai (17.309).

Adapun 5 ruas terpadat dengan kapal Pelni per 26 Maret 2025, adalah sebagai berikut:  
1. Batam - Medan (18.997)  
2. Medan – Batam (12.696)  
3. Balikpapan – Surabaya (12.695)  
4. Kumai – Semarang (10.121)  
5. Makassar – Surabaya (8.355)  


Topik

Transportasi, Pelni, penumpang kapal laut, Pelabuhan Tanjung Perak, penumpang Pelni,



Jawa Timur merupakan salah satu provinsi dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat di Indonesia. Sektor industri, perdagangan, dan pariwisata menjadi pilar utama perekonomian Jatim. Pembangunan infrastruktur juga terus dilakukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.



cara simpan tomat
Tips Memilih Bralette