Profil Sayuti Melik, Pengetik Naskah Proklamasi

Reporter

Mutmainah J

Editor

A Yahya

16 - Aug - 2024, 05:34

Sayuti Melik. (Foto dari Wikipedia)


JATIMTIMES - Kemerdekaan Indonesia tidak lepas dari peran Mohamad Ibnu Sayuti atau lebih dikenal sebagai Sayuti Melik. Pada tanggal 17 Agustus 1945 pukul 03.00 WIB, Soekarno, Hatta, dan Soebardjo menyusun naskah proklamasi di ruang makan Laksamana Muda Tadashi Maeda.

Setelah selesai ditulis tangan oleh Soekarno, naskah proklamasi tersebut kemudian diserahkan kepada Sayuti Melik untuk diketik.

Lantas seperti apa sosok Sayuti Melik pengetik naskah proklamasi? 

Baca Juga : Pemkot Blitar Pastikan Tak Ada Larangan Lepas Jilbab bagi Anggota Paskibraka Perempuan

Profil Sayuti Melik

Dikutip dari situs Ensiklopedia Kemdikbud, Sayuti Melik tercatat dalam sejarah Indonesia sebagai pengetik naskah Proklamasi Kemerdekaan Indonesia. Beliau dikenal aktif dalam bidang jurnalistik dan politik.

Pemilik nama asli Mohamad Ibnu Sayuti lahir di Kadisobo, Rejodani, Sleman, Yogyakarta pada 25 November 1908. Sayuti Melik adalah putra dari Abdul Muin alias Partoprawito dan Sumilah. Istrinya bernama Soerastri Karma Trimurti, seorang aktivis perempuan dan wartawati.

Menurut situs Ensiklopedia Jakarta, Sayuti Melik menempuh pendidikan di:

- Sekolah Ongko Loro (Setingkat SD) di desa Srowolan, Yogyakarta. Ia meneruskan pendidikannya hingga mendapatkan ijazah di Yogyakarta.

- Tahun 1920-1924 berlanjut ke Sekolah Guru di Solo, tetapi ditangkap Belanda karena dicurigai turut berpolitik.

- Melanjutkan kuliah di Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Indonesia, namun berhenti dan tidak mendapat gelar.

Sayuti Melik terlibat aktif dalam rangkaian peristiwa sejarah menjelang proklamasi tanggal 17 Agustus 1945. Sehari sebelumnya, tanggal 16 Agustus 1945, Sayuti Melik dan para pemuda revolusioner lainnya 'mengamankan' Soekarno dan Mohammad Hatta ke Rengasdengklok. Tujuannya untuk mendesak dua tokoh golongan tua itu agar segera menyatakan kemerdekaan Indonesia.

Pada akhirnya, Soekarno dan Hatta setuju dan malam harinya kembali ke Jakarta untuk merumuskan naskah proklamasi di kediaman Laksamana Muda Maeda, seorang petinggi militer Angkatan Laut Jepang yang mendukung kemerdekaan Indonesia...

Baca Selengkapnya


Topik

Profil, naskah kemerdekaan, sayuti melik, soekarno, siapa ketik naskah kemerdekaan,



Jawa Timur merupakan salah satu provinsi dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat di Indonesia. Sektor industri, perdagangan, dan pariwisata menjadi pilar utama perekonomian Jatim. Pembangunan infrastruktur juga terus dilakukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

cara menyimpan tomat
memilih model baju kerja wanita
harga gabah shio 2025
Cincin anniversary bukan sekadar perhiasan - ia adalah simbol yang menceritakan perjalanan cinta yang telah dilalui bersama. Mari kita dalami bagaimana Tips Memilih Wedding Anniversary Ring yang tepat untuk moment spesial Anda.

cara simpan tomat
Tips Memilih Bralette