5 Langkah agar Anak Berhenti dari Jajanan Manis, Orang Tua Wajib Tahu!

Reporter

Mutmainah J

Editor

Yunan Helmy

02 - Aug - 2024, 12:23

Anak makan makanan manis. (Foto dari Liputan 6)

JATIMTIMES - Kebanyakan anak kecil memang suka  makanan manis seperti es krim, permen, cokelat. Namun, orang tua  tidak perlu khawatir terhadap masalah yang dapat timbul selama jumlah makanan yang dikonsumsi tidak terlalu banyak. 

Tetapi, jika terlalu banyak makan makanan manis, bisa berdampak negatif bagi kesehatan tubuh si kecil. Beberapa masalah yang dapat terjadi antara lain meningkatkan risiko overweight (berat badan berlebih), obesitas, karies gigi, hingga diabetes melitus tipe-2. 

Baca Juga : Kisah Abu Dzar, Mantan Perampok Jadi Orang Keempat yang Masuk Islam

Oleh karena itu, orang tua perlu mencari cara untuk mencegah kecanduan manis pada anak. Dilansir dari berbagai sumber, berikut tips mencegah kecanduan manis pada anak yang bisa dicoba:

1. Mulai di Rumah

Orang tua harus memperlihatkan bahwa minuman manis memang dilarang. Tidak boleh sekali-kali menggunakan minuman manis sebagai 'penawar' kalau anak sedang rewel.

2. Konsisten

Orang tua juga harus konsisten dalam melarang, tidak boleh berubah-ubah. Jangan diberi celah sekali pun agar anak menyukai makanan dan minuman manis kemasan dengan komposisi yang tidak sehat.

3. Berikan Contoh

Mengajarkan anak tidak hanya melalui kata-kata. Orang tua harus memberi contoh secara langsung. Jika Anda melarang anak konsumsi minuman manis, maka Anda juga tidak boleh mengonsumsinya.

Anak cenderung akan meniru perilaku orang tua sehingga hindari makan permen di depan anak agar si kecil tidak merengek minta makanan manis.

4. Kreatif

Baca Juga : Menggugah Keceriaan di LPKA Blitar: Anak-Anak Binaan Rayakan Hari Anak Nasional

Orang tua juga harus lebih kreatif dalam menciptakan makanan di rumah.

Membatasi anak minum minuman manis juga berarti membatasi anak jajan di luar. Agar hal ini bisa efektif, maka orang tua harus bisa menciptakan 'jajanan di rumah'.

Daripada si kecil membeli makanan manis dalam kemasan, sebaiknya ibu membuat hidangan manis sendiri di rumah. Ajak anak untuk membuat kue favoritnya sambil mengajarinya tentang makanan sehat dan konsumsi hidangan manis yang perlu dibatasi. Dengan menjelaskan dampak buruk dari terlalu banyak makan manis, anak jadi paham alasan makanan tersebut harus dibatasi.

Mencampur beberapa makanan lainnya, seperti kacang atau buah ke dalam kue dapat memastikan si kecil mendapatkan gizi yang baik dari makanannya.

5. Dorong untuk Konsumsi Buah dan Sayuran

Buah mengandung gula alami yang tentu saja lebih baik dibanding gula buatan. Oleh sebab itu, menyediakan serta mendorong si kecil untuk lebih banyak makan buah dan sayuran di rumah bisa menjadi salah satu cara untuk mencegah kecanduan makanan manis.

Buah dan sayuran juga mengandung banyak nutrisi (seperti: serat, vitamin, dan mineral), sehingga baik untuk kesehatan si kecil. Agar anak lebih semangat, ibu bisa menyediakan buah-buahan yang disukainya.


Topik

Serba Serbi, Si kecil, anak suka makanan manis, ccegah anak makan makanan manis, parenting,



Jawa Timur merupakan salah satu provinsi dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat di Indonesia. Sektor industri, perdagangan, dan pariwisata menjadi pilar utama perekonomian Jatim. Pembangunan infrastruktur juga terus dilakukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

cara menyimpan tomat
memilih model baju kerja wanita
harga gabah shio 2025
cara simpan tomat