Bakal Calon Wali Kota Batu dari PDIP Krisdayanti saat menghadiri program sosialisasi JKN BPJS Kesehatan di Sidomulyo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu.(Foto: Prasetyo Lanang/JatimTIMES)
JATIMTIMES - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dipastikan mengusung Krisdayanti menjadi Bakal Calon Wali Kota Batu pada Pilkada November mendatang. Krisdayanti resmi mendapatkan surat tugas dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDIP dan DPD di Surabaya, Selasa malam (23/7/2024).
Kepastian itu disampaikan Ketua DPC PDIP Kota Batu Punjul Santoso usai menghadiri panggilan DPD PDIP di Surabaya. Dikatakan, Krisdayanti dan sejumlah perwakilan lain dari beberapa daerah mendapatkan pengumuman surat tugas bacakada.
Jawa Timur merupakan salah satu provinsi dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat di Indonesia. Sektor industri, perdagangan, dan pariwisata menjadi pilar utama perekonomian Jatim. Pembangunan infrastruktur juga terus dilakukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.