15 Mei, Sebagian Besar Cuaca di Jatim Diprakirakan Cerah Berawan
Reporter
Binti Nikmatur
Editor
Nurlayla Ratri
15 - May - 2024, 02:06
JATIMTIMES - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Juanda memprakirakan sebagian besar cuaca di Jawa Timur pada Rabu (15/5) cerah berawan. Jadi bagi kamu yang hendak bekerja di luar ruangan, pastikan untuk memakai cream pelindung matahari. Sebab ada beberapa wilayah di Jatim dengan suhu udara maksimal 34 derajat celcius. Seperti Surabaya dan Pasuruan.
Meski begitu, ada beberapa wilayah di Jawa Timur yang diprakirakan masih mengalami hujan lokal. Diketahui, wilayah Jawa Timur saat ini masuk kategori parsial musim kemarau. Di mana sebagian Jawa Timur sudah masuk awal musim kemarau dan sebagian masih peralihan.
Baca Juga : Dampak Long Weekend, 1 Juta Kendaraan Padati Kota Batu dalam Sepekan Terakhir
Lebih rinci dijelaskan beberapa wilayah Jatim yang diprakirakan mengalami hujan lokal pada Rabu (15/5) adalah sebagai berikut.
● Jombang prakiraan hujan pada sore hari
● Magetan prakiraan hujan pada siang hari
● Batu prakiraan hujan pada siang hingga sore hari
● Bondowoso prakiraan hujan pada siang hari
Demikian wilayah di Jawa Timur yang pada Rabu, 15 Mei 2024 berpeluang mengalami hujan ringan. Jangan lupa bawa payung ya guys untuk wilayah-wilayah yang berpotensi hujan.
Untuk diketahui, saat ini wilayah di Jawa Timur sedang dipengaruhi oleh beberapa dinamika atmosfir. Di antaranya, ENSO (El Nifio—Southern Oscillation) terjadi karena anomali suhu muka laut di Samudera Pasifik bagian tengah dan timur berada pada nilai anomali positif dengan nilai indeks update terakhir (+0.45). Hal ini menunjukkan bahwa El Nino mulai berubah menjadi netral.
Baca Juga : Dewan Eurasia Internasional Tawarkan Kerja Sama Tiga Sektor ke Pengusaha di Jatim
Sementara itu, IOD (The Indian Ocean Dipole) yakni anomali suhu muka laut di Samudera Hindia bagian barat didominasi nilai anomali positif dengan nilai indeks terakhir (+0.22). Sehingga suplai uap air dari wilayah Samudera Hindia ke wilayah Indonesia bagian barat tidak signifikan...