Kesetaraan Gender Membaik, Poin IKG Jatim 2023 Capai 0,423

08 - May - 2024, 02:37

Perkembangan Indeks Ketimpangan Gender (IKG) Jatim. (BPS Jatim)


JATIMTIMES - Kondisi kesetaraan gender di Jawa Timur (Jatim) terus membaik. Hal ini tercermin dari capaian Indeks Ketimpangan Gender (IKG) Jatim tahun 2023 sebesar 0,423, turun sebanyak 0,017 poin dibandingkan tahun sebelumnya yang sebesar 0,440.

Badan Pusat Statistik (BPS) Jatim mencatat, penurunan tersebut sedikit lebih kecil dibandingkan penurunan IKG pada tahun 2020, yaitu sebesar 0,027 poin. Selain itu, penurunan IKG Indonesia pada tahun 2023 ini melanjutkan perbaikan yang telah dicapai sejak tahun 2021. 

Baca Juga : Masyarakat Diminta Tak Negative Thinking jika Lihat ASN Berseragam 'Keluyuran' saat Jam Kerja

Dengan demikian, selama dua tahun terakhir, IKG Jatim secara konsisten mengalami penurunan dari tahun ke tahun. Hal ini menunjukkan bahwa kesetaraan gender di Jatim terus mengalami peningkatan. 

Sejak tahun 2018, IKG Jatim mengalami penurunan secara total mencapai 0,060 poin selama lima tahun terakhir. Penurunan IKG Jatim tahun 2023 dipengaruhi oleh perbaikan seluruh indikator pada ketiga dimensinya, khususnya dimensi pasar tenaga kerja. 

"Tingkat partisipasi angkatan kerja perempuan meningkat dari 57,28 persen pada tahun 2022 menjadi 59,46 persen pada tahun 2023, sementara tingkat partisipasi angkatan kerja laki-laki meningkat dari 85,76 persen pada tahun 2022 menjadi 85,90 persen pada tahun 2023," sebut BPS Jatim dalam laporan terbarunya, dikutip Selasa (7/5/2024).

Keadaan ketimpangan gender juga penting untuk dicermati di seluruh wilayah. Secara umum IKG Jatim mengalami perbaikan di sebagian besar kabupaten/kota di Jatim.

Total, 26 dari 38 kabupaten/kota mengalami penurunan pada tahun 2023. Sebaliknya, terdapat 12 kabupaten/kota yang mengalami peningkatan IKG, seperti Kota Probolinggo dengan kenaikan tertinggi sebesar 0,156 poin, disusul Kota Batu (0,068), Lamongan (0,062), Kabupaten Nganjuk (0,045), dan beberapa lainnya.

Baca Juga : Baca Selengkapnya


Topik

Gaya Hidup, bps jatim, jatim, indeks ketimpangan gender, ,



Jawa Timur merupakan salah satu provinsi dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat di Indonesia. Sektor industri, perdagangan, dan pariwisata menjadi pilar utama perekonomian Jatim. Pembangunan infrastruktur juga terus dilakukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

cara menyimpan tomat
memilih model baju kerja wanita
harga gabah shio 2025
Cincin anniversary bukan sekadar perhiasan - ia adalah simbol yang menceritakan perjalanan cinta yang telah dilalui bersama. Mari kita dalami bagaimana Tips Memilih Wedding Anniversary Ring yang tepat untuk moment spesial Anda.

cara simpan tomat
Tips Memilih Bralette