Cegah Paparan Radikalisme di Lingkungan Kampus, Begini Cara yang Dilakukan UB 

27 - Sep - 2023, 08:51

Stadium Generale Bela Negara yang diikuti oleh mahasiswa baru UB. (Ist)


JATIMTIMES - Mahasiswa Universitas Brawijaya terus dibekali dan diberikan pemahaman tentang rasa nasionalisme dan pencegahan terhadap paparan radikalisme. Hal ini dilakukan melalui Stadium Generale Bela Negara dengan tema "Pencegahan Terorisme dan Radikalisme" pada Rabu (27/9/2023).

Dalam Stadium Generale Bela Negara yang diikuti oleh para mahasiswa baru ini, menghadirkan pemateri dari Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), yakni Mayjend TNI Nisan Setiadi, Deputi Bidang Pencegahan, Perlindungan, dan Deradikalisasi BNPT.

1

Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kewirausahaan Mahasiswa Setiawan Noerdajasakti menjelaskan, bahwa kegiatan ini menjadi salah satu kegiatan yang sangat penting. 

Baca Juga : Tips Memilih Sutil Masak yang Aman dan Berkualitas

Stadium Generale Bela Negara ini, menjadi instruksi Kemendikbud  Ristek yang menginstruksikan kepada semua perguruan tinggi di Indonesia untuk menyelenggarakan pembinaan, melalui pendidikan bela negara. 

3

"Pendidikan bela negara ini, merupakan suatu kegiatan yang diharuskan untuk diselenggarakan di setiap perguruan tinggi. Pendidikan bela negara itu mempunyai banyak sekali sub kegiatan, selain pendidikan bela negara yang sudah saudara-saudara ikuti bersama pada dua minggu yang lalu dengan menghadirkan Bapak Menteri Hukum dan HAM," jelasnya.

Lebih lanjut, bahwa sub kegiatan-kegiatan lain yang harus dilaksanakan oleh tiap-tiap perguruan tinggi. Di antaranya, pendidikan anti radikalisme, pendidikan anti korupsi, kepemimpinan, bahaya narkotika, kekerasan seksual dan perundungan. 

"Kegiatan ini yang harus dilaksanakan perguruan tinggi sebagaimana diinstruksikan oleh Kemendikbud Ristek Dikti," terangnya.

2

Namun, lanjutnya, pembinaan ini dilaksanakan bukan hanya sekedar memenuhi instruksi dari kementerian semata. Namun, UB memandang, bahwa kegiatan bela negara dengan berbagai sub-sub kegiatan merupakan suatu hal yang penting untuk dilaksanakan dan harus didapatkan oleh para mahasiswa, utamanya para mahasiswa baru. 

Oleh karena itu, pada kegiatan ini diselenggarakan kegiatan pendidikan anti radikalisme...

Baca Selengkapnya


Topik

Pendidikan, UB, mahasiswa baru, universitas brawijaya, stadium generale,



Jawa Timur merupakan salah satu provinsi dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat di Indonesia. Sektor industri, perdagangan, dan pariwisata menjadi pilar utama perekonomian Jatim. Pembangunan infrastruktur juga terus dilakukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

cara menyimpan tomat
memilih model baju kerja wanita
harga gabah shio 2025
cara simpan tomat
Tips Memilih Bralette