Mengaku Sudah Dropping 700 Ton Beras ke Situbondo, Bulog Tetap Diminta Dewan Lakukan Operasi Pasar

21 - Sep - 2023, 05:22

Komisi II DPRD Situbondo saat mengunjungi Kantor Bulog Bondowoso, berkenaan upaya lakukan operasi pasar atasi masalah harga beras yang tinggi. (Wisnu Bangun Saputro/ JatimTIMES)


JATIMTIMES - Belum adanya upaya Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Kabupaten Situbondo serta Badan Urusan Logistik (Bulog) dalam mengatasi harga beras yang terus naik, membuat masyarakat setempat menjadi khawatir jika harga beras tidak mampu dijangkau.

Kondisi yang demikian membuat Anggota Komisi II DPRD Situbondo tidak tinggal diam, mereka pun mengunjungi langsung Kantor Bulog Sub Unit Bondowoso - Situbondo dengan tujuan untuk memastikan ketersediaan stok beras dan mendesak untuk segera dilakukan operasi pasar dalam skala besar di Kabupaten Situbondo. 

Baca Juga : Beri Efek Jera, Satpol PP Situbondo Bakal Kirim Terduga PSK ke Panti Rehabilitasi di Kediri

Wakil Ketua Komisi II DPRD Situbondo, Abdul Aziz mengatakan, Bulog mengaku sudah mendropping sekitar 700 ton beras SPHP (Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan) ke pasar tradisional hingga toko retail yang ada di Situbondo. Akan tetapi, dropping tersebut tidak berdampak terhadap harga beras di Situbondo. 

"Kata Bulog tadi operasi pasar tahap pertama sudah dilakukan. Jumlah beras yang didropping sekitar 700 ton. Pengakuan mereka droppingnya ke pasar-pasar tradisional dan toko retail. Cuman, walaupun ada dropping dampaknya belum dirasakan oleh masyarakat. Buktinya apa? Harga beras terus melambung," ucapnya melalui sambungan telepon, Rabu (20/9/2023).

Oleh karena itu, Legislator Pantai Gerindra ini meminta Bulog untuk segera men-dropping beras berskala besar. "Kami mendesak lagi untuk segera melakukan operasi pasar besar-besaran. Sehingga harga beras ini bisa sesuai dengan HET (harga eceran tertinggi -red) yang telah ditetapkan oleh Bulog. Yakni Rp 10.900 per-kilogramnya," tegasnya. 

Selain itu, Aziz juga menjelaskan, stok beras di gudang Bulog Bondowoso terbilang aman, yaitu sekitar 6.000 ton. "Insya Allah hingga empat bulan ke depan ini aman ya. Makanya kami desak mereka untuk segera menggelar operasi pasar, karena realita di lapangan harga beras ini melonjak drastis. Yakni sekitar Rp 13.000 sampai Rp 15.000 per-kilogramnya," bebernya. 

Aziz menyampaikan, Bulog berjanji bakal segera men-dropping beras ke Situbondo. "Insya Allah dalam minggu ini sudah dilakukan operasi pasar. Tadi Kepala Bulog Sub Unit Bondowoso-Situbondo sudah menghubungi bupati untuk berkoordinasi terkait operasi pasar ini ya," pungkasnya...

Baca Selengkapnya


Topik

Ekonomi, Beras, harga beras, beras mahal, diskoperindag, situbondo, operasi pasar,



Jawa Timur merupakan salah satu provinsi dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat di Indonesia. Sektor industri, perdagangan, dan pariwisata menjadi pilar utama perekonomian Jatim. Pembangunan infrastruktur juga terus dilakukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

cara menyimpan tomat
memilih model baju kerja wanita
harga gabah shio 2025
Cincin anniversary bukan sekadar perhiasan - ia adalah simbol yang menceritakan perjalanan cinta yang telah dilalui bersama. Mari kita dalami bagaimana Tips Memilih Wedding Anniversary Ring yang tepat untuk moment spesial Anda.

cara simpan tomat
Tips Memilih Bralette