Ternyata ini Penyebab Kebakaran di Wisata Kampung Coklat
Reporter
Aunur Rofiq
Editor
Yunan Helmy
26 - Apr - 2023, 05:21
JATIMTIMES - Kebakaran di Kampung Coklat Blitar diduga berasal dari sebuah rice cooker yang digunakan untuk memanaskan coklat.
Owner Kampung Coklat Kholid Mustofa saat diwawancarai awak media menyampaikan, kebakaran melanda area cooking class dan ruang produksi cokelat.
Baca Juga : Viral Dua Orang Bapak Salat sambil Ngobrol, Netizen: Definisi Tua Bukan dari Umur
Ruangan itu berukuran 10 x 10 meter. Ruangannya terbuat dari rangka baja, kayu dan tripleks.
"Sumber kebakaran berasal dari area cooking clas. Sementara indikasinya adalah dari rice cooker yang mungkin tidak dicabut," kata Kholid.
Kholid menambahkan, kebakaran tidak meluas ke titik lain. "Jadi, hanya sekitar lima persen dari luasan yang ada di Kampung Coklat ini," imbuhnya.
Dihubungi terpisah, Kasi Penanggulangan dan Investigasi Damkar Kabupaten Blitar Tedi Prasojo mengatakan, api cepat membesar karena ruang cooking class berisi kertas pembungkus cokelat dan stok cokelat jadi yang mudah terbakar.
"Keterangan saksi api berasal dari bawah meja cooking class. Kebetulan di sana banyak kertas dan plastik untuk bungkus cokelat.Selain itu, ada rice cooker pemanas cokelat agar cokelat Tegal cair dan tidak mengeras," jelas Tedi.
Baca Juga : Liburan Idul Fitri, Wisata Kampung Coklat Blitar Dilanda Kebakaran
Lebih lanjut Tedi menyampaikan, kebakaran sebenarnya sudah diketahui penjaga yang sedang piket malam. Namun karena kondisi ruangan terkunci saksi tidak bisa memadamkan api.
Dia menambahkan, pihaknya menerjunkan 5 unit mobil damkar. Pihaknya juga membawa 3 unit tangki suplai.
"Ada 5 unit mobil damkar dan 3 unit tangki suplai yang kami kerahkan. Api baru berhasil dipadamkan sekitar 3 jam kemudian," pungkas Tedi...