Akses Jalan Kabupaten-Kota Malang Terputus, Pohon Tumbang di Pakisaji Timpa Warung Saat Ramai Pembeli
Reporter
Ashaq Lupito
Editor
Dede Nana
27 - Dec - 2022, 12:08
JATIMTIMES - Akses jalan raya yang menghubungkan Kabupaten Malang ke Kota Malang mendadak lumpuh total, Senin (26/12/2022) sore. Hal itu dikarenakan adanya musibah pohon tumbang yang menutup ruas jalan di kawasan Jalan Raya Pakisaji, Kabupaten Malang.
Dari pantauan Jatim Times di lokasi kejadian, pohon penerangan jalan yang tumbang menyebabkan kemacetan hingga kurang lebih satu kilometer. Kendaraan terpantau mengular dari titik kejadian hingga akses jalan di sekitar pertigaan Jalur Lingkar Barat (Jalibar), Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang.
Baca Juga :
Baca Selengkapnya