Desain Terbaru Honda HR-V Terdaftar di RI, Tampilan Lebih Gagah
Reporter
Desi Kris
Editor
Sri Kurnia Mahiruni
16 - Jun - 2021, 09:18
INDONESIATIMES - Desain mobil terbaru Honda HR-V terdaftar di Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum dan HAM Indonesia. Tak ayal, rumor kehadiran mobil ini di Tanah Air semakin menguat.
Diketahui, desain tersebut merupakan generasi baru yang melantai lebih dulu di Jepang dan Singapura. Melansir melalui Berita Resmi Desain Industri No.17/DI/2021 yang terbit pada Juni 2021 tercantum Honda Motor Co Ltd mendaftarkan karyanya itu sejak 30 Oktober 2020.
Baca Juga : Selamat, Elsa Febiola dari Prodi Administrasi Negara Juara Pertama Pilmapres Unisba Blitar
Sementara desainernya tercatat yakni Daisuke Akojima, yang diketahui sebagai desainer eksterior dari New HR-V ini. Tak cuma itu, Honda Motor Co., Ltd juga mendaftarkan beberapa desain paten lain seperti panel instrumen, konsol tengah, bumper depan-belakang, hingga lampu depan.
Tampak pada foto tersebut di bagian depan, tampang Honda HR-V lebih segar dengan grille baru horizontal ditambah grille honeycomb di bagian bawah. Kemudian pada garis di grille bagian atas mengalir sampai lampu utama di kiri dan kanan.
Lampu depan Honda HR-V pun tampil lebih keren dari generasi sebelumnya. Beralih ke bagian samping, garis desain Honda HR-V tampak lebih mewah.
Tarikan garis dari kap mesin mengalir melewati handle pintu sampai ke lampu belakang. Kesan kekar ala mobil SUV juga digambarkan dengan over fender yang tegas, begitu juga dengan skirt yang tebal menambah kesan gagah pada mobil ini.
Di Jepang, model ini ditawarkan dalam dua tenaga penggerak. Pertama adalah mesin bensin 1.5L dan kedua adalah hybrid dengan nama e:HEV. Untuk varian mesin bensin, HR-V baru dibekali jantung pacu 1.500 cc i-VTEC yang sama seperti HR-V di Indonesia, tetapi dengan double overhead cams.
Mesin ini memiliki tenaga 118 PS pada 6.600 rpm dengan torsi maksimal 142 Nm pada 4.300 rpm. Seluruh tenaga ini disalurkan melalui transmisi CVT.
Adapun, HR-V e:HEV memiliki motor listrik bertenaga 131 PS dengan torsi maksimal 253 Nm. Motor listrik tersebut dikawinkan dengan mesin Atkinson-cycle 1.500 cc bertenaga 106 PS dengan torsi maksimal 127 Nm...