free web hit counter
Jatim Times Network
Beranda
Pendidikan

Harlah ke-22, Prodi Ilmu Administrasi Negara Unisba Blitar Gelar Pengabdian Masyarakat di Panti Yargis

Penulis : Aunur Rofiq - Editor : A Yahya

23 - Nov - 2025, 17:24

Loading Placeholder
Dosen dan mahasiswa Prodi Ilmu Administrasi Negara FISIP Unisba Blitar bersama anak-anak Panti Asuhan Yargis dalam kegiatan pengabdian masyarakat dan tasyakuran Harlah ke-22, Minggu (23/11/2025).(Foto: Ist) 

JATIMTIMES - Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Islam Balitar (Unisba) Blitar menggelar kegiatan pengabdian kepada masyarakat di Panti Asuhan Yargis, Kota Blitar, Minggu, 23 November 2025. Kegiatan ini dirangkai dengan tasyakuran Hari Lahir (Harlah) ke-22 Program Studi Ilmu Administrasi Negara.

Acara diikuti jajaran dosen FISIP dan mahasiswa Himpunan Mahasiswa Program Studi (Hima Prodi). Hadir antara lain Dekan FISIP Unisba Blitar Dr. Endah Siswati, S.I.P., M.S.W., Kaprodi Ilmu Administrasi Negara Eko Adi Susilo, SE., MM., serta para dosen: Jalu Sora Wicitra, S.A.P., M.A.P.; Ulva Roifatul Lailin, S.Pd., M.A.P.; Ferida Asih Wiludjeng, S.Sos., M.AP.; Nuryanti, S.Pd., M.Pd.; Sutowo, S.Sos., M.AP.; Abdul Aziz Kaharudin, S.Sos., M.H.; Dra. Sulistyo Anjarwati, MM.; dan Putri Cinta Mei, S.Sos., M.A.P.

Baca Juga : Proporsionalkah Menuntut Guru Profesional? 

Dekan FISIP Unisba Blitar, Dr. Endah Siswati, mengatakan bahwa kegiatan ini menjadi momentum untuk menegaskan kembali komitmen kampus dalam menjalankan mandat tri dharma perguruan tinggi. “Pengabdian masyarakat bukan hanya agenda rutin akademik, tetapi bagian dari tanggung jawab moral kami sebagai institusi pendidikan. Panti Asuhan Yargis adalah ruang belajar empati bagi mahasiswa,” ujarnya.

Kaprodi Ilmu Administrasi Negara, Eko Adi Susilo, menambahkan bahwa Harlah ke-22 menjadi titik refleksi perjalanan prodi dalam mencetak sumber daya unggul di bidang administrasi publik. Ia menyebutkan bahwa kolaborasi dosen dan mahasiswa dalam kegiatan sosial memberikan pengalaman yang tidak didapatkan di ruang kelas. “Kami ingin mahasiswa tidak hanya memahami teori, tetapi turut merasakan dinamika sosial masyarakat. Ini adalah pembelajaran yang menguatkan karakter,” katanya.

Kegiatan pengabdian masyarakat ini meliputi pembacaan doa bersama, penyerahan bingkisan kebutuhan harian, serta sesi motivasi bagi anak-anak panti. Para mahasiswa juga terlibat aktif dalam permainan edukatif sebagai upaya meningkatkan kepercayaan diri dan keceriaan anak-anak.

Salah satu dosen, Ulva Roifatul Lailin, menegaskan pentingnya keberlanjutan kegiatan sosial semacam ini.“Kami berharap kegiatan ini tidak berhenti pada momen seremonial Harlah, tetapi berlanjut menjadi program pendampingan yang berkelanjutan,” tuturnya.

Fisip

Pengurus Panti Asuhan Yargis menyampaikan apresiasi atas perhatian Unisba Blitar. Mereka menyebutkan bahwa kehadiran mahasiswa membawa suasana baru dan membantu memotivasi anak-anak untuk terus belajar dan mengembangkan diri.

Baca Juga : IHYA 2025 Series 2: Cara Tak Biasa FKIK UIN Malang Mempromosikan Prodi S2 Biomedik

Acara ditutup dengan tasyakuran sederhana sebagai ungkapan syukur atas perjalanan 22 tahun Prodi Ilmu Administrasi Negara. Para dosen berkomitmen memperkuat kiprah prodi dalam bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat sebagai bagian dari pembangunan manusia di Kota Blitar.


Topik



Media Terverifikasi Dewan Pers

Update Berita JatimTIMES Network

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News JatimTIMES atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui tombol berikut:


Penulis

Aunur Rofiq

Editor

A Yahya

Pendidikan

Artikel terkait di Pendidikan

--- Iklan Sponsor ---