free web hit counter
Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Pendidikan

SMKN 1 Rejotangan Ciptakan Smart System PJU IOT, Aplikasi Kontrol Lampu secara Realtime dengan HP

Penulis : Muhamad Muhsin Sururi - Editor : Sri Kurnia Mahiruni

26 - Oct - 2022, 02:28

Placeholder
Smart System PJU IOT SMKN 1 Rejotangan. (Foto: Humas for TulungagungTIMES)

JATIMTIMES - Memang tidak bisa dianggap enteng Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) satu ini, bagaimana tidak, selain memiliki segudang prestasi juga mempunyai banyak inovasi program. Terbaru, telah menciptakan Smart System PJU (Penerangan Jalan Umum) IOT, ya sekolah ini adalah SMKN 1 Rejotangan.

Smart System PJU IOT sendiri adalah sebuah sistem yang memonitor, mengatur lampu-lampu penerangan jalan umum dalam satu lokasi tertentu secara nirkabel (wireless). Kerja monitoring dan pengaturan lampu-lampu PJU itu bisa dilakukan menggunakan gawai (smartphone android) melalui jaringan GSM (3G dan 4G).

Baca Juga : Progres TMMD Capai 85 Persen, Ini Pesan Danrem 084/Bhaskara Jaya

Kepala SMKN 1 Rejotangan Masrur Hanafi mengatakan, pembuatan Smart System PJU IOT dilatarbelakangi dari temuan permasalahan PJU  yang ada di lapangan.

Permasalah yang dimaksud diantaranya, PJU mati pada malam hari, petugas harus turun langsung ke lapangan untuk mengetahui kondisi lampu PJU, petugas harus menunggu laporan dari warga jika lampu PJU rusak atau mati dan petugas tidak mengetahui kondisi baterai PJU.

"Smart System PJU IOT SMKN 1 Rejotangan merupakan perangkat lunak berbasis android yang digunakan untuk memantau dan mengontro PJU dengan menerapkan teknologi IOT (Internet of think)" kata pria yang akrab disapa Hanafi. Selasa (25/10/2022).

Dijelaskan, Smart System PJU IOT, ada beberapa fitur didalamnya mulai dari tampilan awal, tampilan menu yang didalamnya ada indikator baterai, tampilan setting, tampilan monitoring dan kendali, serta tampilan tentang informasi aplikasi.

Sedangkan spesifikasi alat diantaranya arus listrik AC dan DC, baterai 12 volt, lampu LED super bright, mosfet drive LED (optional relay), 2 sensor cahaya, microkontroler ESP 32 Dev modul dan koneksi nirkabel.

"Kita mencatat, Smart System PJU IOT mempunyai 8 keunggulan, utamanya dapat memonitoring kondisi lampu PJU realtime," jelasnya.

Baca Juga : 8 Ribu Pengguna Keluhkan WhatsApp Down 

Untuk keunggulan lainnya adalah dapat memonitoring level tegangan atau kondisi baterai, terdapat notifikasi dari android jika terdapat troubleshooting pada PJU, menggunakan teknologi IOT sehingga dapat dimonitoring dan dikendalikan jarak jauh.

Selain itu, software android, firmware, embedded system dari Smart System PJU IOT adalah asli teaching factory Teknik Elektronika Industri SMKN 1 Rejotangan.

Smart System PJU IOT juga mempunyai keunggulan menggunakan wifi dan repeater sehingga instalasi lebih mudah (tanpa kabel) dan dapat dikembangkan dengan teknologi internet menggunakan jaringan seluler.

"Smart System PJU IOT menggunakan database terpusat sehingga mampu mengendalikan dan memonitoring lebih dari 100 titik PJU. Smart System PJU IOT juga dapat diterapkan pada PJU dengan menggunakan tenaga listrik PLN maupun PJU dengan panel surya," tutupnya. 


Topik

Pendidikan



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Muhamad Muhsin Sururi

Editor

Sri Kurnia Mahiruni