Jatim Times Network Logo
Pendidikan

Usai Laksanakan Pengembaraan, 3 Sangga Peroleh Apresiasi Brevet Tapak Merah

Penulis : Muhammad Al Faris - Editor : Dede Nana

04 - Apr - 2021, 06:03

Penyematan Brevet Tapak Merah Bintang Merah oleh Aiptu Moh Fahrur Rozi (Ist).
Penyematan Brevet Tapak Merah Bintang Merah oleh Aiptu Moh Fahrur Rozi (Ist).

GRESIKTIMES - Kanit Binmas Aiptu Moh Fahrur Rozi menyambut kedatangan 3 Sangga Ambalan Ki Hajar Dewantara-Cut Nyak Dien Gugus Depan 11.125-11.126 pangkalan SMA Yasmu di halaman Mapolsek Manyar.

Mereka telah lulus melakukan pengembaraan dari pantai Dalegan di Gresik Utara. Serta memenuhi syarat kecakapan umum (SKU) Penegak Bantara dan Penegak Laksana. Tiga Sangga tersebut berhak menyandang Brevet Wings Tapak Merah Bintang Merah.

Baca Juga : Mulai Ditinggalkan, Beginilah Nikmat dan Makna Kenduri Ambengan di Tulungagung

“Selamat, kalian telah berhasil melalui tradisi tapak merah atau napak tilas turun temurun dari pendahulu. Brevet yang kalian sandang ini adalah kebanggaan Pramuka. Jadikan momentum ini sebagai tonggak menjadi individu yang lebih baik dalam segala hal,” ucap Fahrur Rozi, Minggu (4/4/2021).

Ia menambahkan, Saka Bhayangkara menjadi Pioner protokol kesehatan di dalam masa pandemi Covid-19. Menjadi contoh yang baik dalam upaya memutus rantai penyebaran virus yang telah merenggut banyak korban jiwa.

Pengembaraan tersebut dimaknai mamahami perjuangan para pahlawan yang dengan gigih dan pantang menyerah memperjuangkan tujuan bangsa dan negara.

Kapolres Gresik AKBP Arief Fitrianto melalui Kapolsek Manyar Iptu Bima Sakti Pria Laksana mengatakan, mengapresiasi kegiatan tersebut. Alumni Akpol 2013 tersebut menilai ada semangat membara di dalam jiwa mereka. 

Baca Juga : Wawali Kota Malang Tanam Pohon Pule dan Apresiasi Kampung Budaya Polowijen

“Saka Bhayangkara adalah satuan kerja Pramuka kebanggan Polri. Dari situ terlahir kader bangsa bermoral Pancasila. Untuk bersama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” ucapnya.


Topik

Pendidikan


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Muhammad Al Faris

Editor

Dede Nana