Hadiri Pengukuhan Pengurus KORMI Kota Kediri, Gus Qowim : Semangat Baru Memasyarakatkan Olahraga

Reporter

Eko Arif Setiono

Editor

A Yahya

01 - Oct - 2025, 04:17

Gus Qowim hadiri Pengukuhan Pengurus Komite Olahraga Masyarakat.


JATIMTIMES - Wakil Wali Kota Kediri Qowimuddin menghadiri Pengukuhan Pengurus Komite Olahraga Masyarakat (KORMI) Kota Kediri Periode 2025-2029,yamg digelar di Ruang Kilisuci Balai Kota Kediri,Rabu (1/10/25)

Ketua dan pengurus KORMI Kota Kediri dikukuhkan oleh Plt Ketua KORMI Jatim Andun Sudjiatmoko. Ketua KORMI Kota Kediri terpilih adalah Abdian Asgi Sukmana.

Baca Juga : Disbudpar Bakal Ganti Nama, Fraksi PKS DPRD Jatim Dorong Perubahan Fundamental

"Selamat dan sukses atas dikukuhkan kembali Ketua KORMI Kota Kediri periode 2025-2029 Bapak Abdian Asgi Sukmana beserta jajaran pengurus. Saya juga sampaikan terima kasih atas berbagai dedikasi dan perjuangan segenap pengurus KORMI yang telah membawa organisasi ini meraih banyak prestasi," ujarnya.

Gus Qowim mengungkapkan meski baru berkiprah selama 6 tahun, KORMI Kota Kediri telah ikut serta dalam berbagai kompetensi level nasional dan internasional. Serta berhasil menorehkan beberapa prestasi. Seperti telah ikut Tafisa Internasional dengan mengusung olahraga tradisional asli Kediri yakni Takraw Keronjang. 

Dalam KORMI Kota Kediri sudah ada 24 induk organisasi olahraga yang dihimpun. Mulai dari olahraga pushbike hingga senam tera. Ini menandakan bahwa olahraga akan selalu relevan dengan berbagai usia. Dengan potensi ini KORMI Kota Kediri bisa mewadahi dan menaungi para atlet untuk selalu berprestasi. 

"Mari kita jadikan momentum ini sebagai penyemangat untuk memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat. Serta membangun Kota Kediri yang MAPAN," ungkapnya.

Baca Juga : Puthuk Tritih Kota Batu, Destinasi Hits untuk Nongkrong dan Berburu Spot Foto Indah

Usai pengukuhan, dilakukan penyerahan pataka dari Plt Ketua KORMI Jatim kepada Ketua KORMI Kota Kediri. Lalu juga penyematan jaket oleh Wakil Wali Kota kepada Ketua KORMI Kota Kediri.


Topik

Peristiwa, qowimuddin, kormi, kormi kota kediri, andun sudjiatmoko, abdian asgi sekmana,



Jawa Timur merupakan salah satu provinsi dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat di Indonesia. Sektor industri, perdagangan, dan pariwisata menjadi pilar utama perekonomian Jatim. Pembangunan infrastruktur juga terus dilakukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.



cara simpan tomat
Tips Memilih Bralette