Punya Garis Hitam di Leher atau Ketiak? Jangan Anggap Sepele
Reporter
Irsya Richa
Editor
Yunan Helmy
20 - Jan - 2025, 10:09
JATIMTIMES - Punya garis hitam pada area leher atau ketiak bikin tingkat kepercayaan diri jadi menurun. Adanya hal tersebut juga perlu diwaspadai karena bisa jadi ini tanda kalian terkena Acanthosis Nigricans.
Acanthosis Nigricans merupakan kondisi yang membuat kulit di beberapa area, khususnya pada lipatan, menjadi lebih gelap, tebal, dan bertekstur seperti beludru. Biasanya area kulit yang gelap bisa menimbulkan gatal bahkan bau.
Baca Juga : Kronologi Lengkap Uya Kuya Ditegur Warga LA saat Bikin Konten di Depan Rumah Korban Kebakaran
Ya ini bukan semacam daki atau kotoran yang menumpuk pada kulit karena kondisinya dicetus oleh insulin di dalam darah. Untuk itu, jika kalian mengalami kondisi seperti ini, ada baiknya untuk diwaspadai karena biasanya sebagian besar orang tidak menyadarinya.
Hal ini dikupas pakar kesehatan dari Indonesia dr Kevin, yang juga conten creator, di media sosialnya Instagram baru-baru ini. “Yuk, kenali kondisi ini lebih dalam! Ini bisa jadi tanda Acanthosis Nigricans, loh!,” terang dokter Kevin.
Dokter Kevin menambahkan, Acanthosis Nigricans sering disebabkan oleh resistensi insulin, berat badan berlebih, atau faktor genetik. Gejala ini justru bisa jadi suatu pertanda kalau kalian harus segera memeriksakan diri ke pelayanan kesehatan agar terhindar dari diabetes.
“Tapi jangan khawatir, ada cara untuk mengatasinya! Perbaiki pola hidup, konsultasi ke dokter, dan gunakan skincare yang tepat,” imbuh dokter Kevin dikutip Senin (20/1/2025).
Lalu apa yag menjadi faktor penyebab munculnya garis hitam pada area leher atau ketiak? Yakni, disebabkan tingginya gula darah akibat pola makan yang tidak teratur, sering makan telat, kebanyakan nasi dan seringnya mengonsumsi minuman manis-manis.
Baca Juga : Baca Selengkapnya