Sempat Diguyur Hujan, Persewangi Banyuwangi Menang Atas Persepam Pamekasan
Reporter
Nurhadi Joyo
Editor
Sri Kurnia Mahiruni
08 - Jan - 2024, 06:07
JATIMTIMES – Sempat diguyur hujan saat menjalani pertandingan, Tim Persewangi Banyuwangi menang 2 – 0 atas Persepam Pamekasan dalam pertandingan jam kedua Grup BB Babak 28 Besar Liga 3 PSSI Jawa Timur (Jatim) 2023/2024 yang digelar di Stadion Diponegoro Banyuwangi pada Minggu (7/1/2024).
Menurut Coach Persewangi Banyuwangi Bagong Iswahyudi, pihaknya merasa bersyukur atas hasil laga perdana bagi anak asuhnya yang mampu memenangkan pertandingan dengan perjuangan yang tidak mudah.
Baca Juga : Sebut Jatim Sebagai Rumah, Cak Imin Optimis Menang Pilpres 2024
Dia menuturkan pada saat unggul 2 – 0 yang dicetak oleh Muhammad Reza Priyo Santoso (10) pada menit 8 dan Derby Adi Nugroho (13) menit 38, seharusnya pemain Banyuwangi lebih fokus disiplin dan meningkatkan irama permainan karena lawan juga berupaya meningkatkan tempo permainan untuk mengejar ketinggalan.
Sama-sama bermain cepat sebenarnya irama permainan sudah imbang tetapi pemain Laskar Blambangan yang kondisi fisiknya menurun dan lebih sering kehilangan bola sehingga lawan mendapatkan kesempatan dan peluang untuk mencetak gol, lanjut dia.
Menurut Coach Bagong dalam babak 28 Besar Liga 3 PSSI Jatim 2023/2024, semua tim yang lolos memiliki kekuatan yang hampir sama. “Saya pikir semua memiliki kekuatan yang berimbang tinggal pintar-pintar memanfaatkan posisi tuan dan peluang,” ujarnya kepada sejumlah wartawan.
Dia menuturkan dalam laga kedua melawan Mitra Bola Utama Baruna FC (MBU Baruna FC) pihaknya tidak melakukan persiapan khusus. Semua pemain dan pelatih menginginkan kemenangan yang tentunya tidak mudah untuk mendapatkannya. Sehingga semuanya butuh semangat, kerja keras dan disiplin.
Sementara pelatih Kepala Persepam Pamekasan, Mohammad Ibnu Jainur Rahman memberikan ucapan selamat kepada Persewangi Banyuwangi yang mampu memenangkan pertadingan dengan skore 2 – 0.
Menurut Coach Ibnu Jainur pada babak pertama sebenarnya pertandingan sejak awal berjalan imbang dan seru. Tetapi setelah satu pemain andalan sekaligus kapten Persepam mengalami cedera dan harus keluar lapangan memaksanya merubah formasi.
"Sejak awal pertandingan sudah seru dan imbang. Persewangi mampu membuat peluang dan mencetak gol,” jelasnya.
Baca Juga : Baca Selengkapnya