Sasar Pet Lovers, Satpol PP Bondowoso dan Bea Cukai Jember Perkenalkan Ciri-Ciri Rokok Ilegal
Reporter
Abror Rosi
Editor
Yunan Helmy
24 - Sep - 2023, 08:16
JATIMTIMES - Berbagai upaya untuk menggempur peredaran rokok ilegal terus dilakukan Satpol PP Bondowoso dan Bea Cukai Jember.
Tak hanya dengan mendatangi pertokoan yang kerap menjadi tempat berkumpulnya para perokok. Upaya lain seperti memberikan edukasi gempur rokok ilegal kepada masyarakat pet lovers (pecinta hewan peliharaan) tak luput dari sasaran sosialisasi.
Baca Juga : Pemilik Pabrik Mihun di Jember Jadi Tersangka, Langgar Permen ESDM Nomor 31
Edukasi itu disampaikan dalam acara "Vaksinasi Rabies dan Cat Show" di GOR Pelita Bondowoso, Minggu (24/9/2023).
Kepala Satpol PP Bondowoso Selamet Yantoko melalui Kepala Bidang Penegakan Perda Awan Boediyono menjelaskan, menjadi tanggung jawab bersama untuk mengurangi dan menekan peredaran rokok ilegal di Bumi Ki Ronggo.
Karena itulah, SatpolPP makin masif memberikan sosialisasi dan edukasi berkenaan dengan menggempur rokok ilegal dalam berbagai kesempatan dan lini masyarakat. Salah satunya yakni mengajak pet lovers.
Harapannya, informasi edukasi ini bisa menjadi rujukan dalam memberantas rokok ilegal. Sekaligus, informasi yang bisa disampaikan kepada masyarakat sekitar. "Tolong disampaikan agar paling tidak jangan mengonsumsi, apalagi ikut mengedarkan rokok ilegal," ungkapnya.
Ditambahkan oleh Sardianto, kasi KIP Kantor Bea Cukai Jember, yang menerangkan bahwa peredaran-peredaran rokok ilegal itu sangat berbahaya. Jika diibaratkan rokok ilegal ini sama halnya dengan minuman oplosan. Yakni, lambat laun bisa mematikan.
Karena itulah, dirinya mengajak masyarakat untuk turut serta aktif melaporkan manakala menemukan adanya peredaran rokok ilegal. Lebih-lebih, dirinya menilai masyarakat adalah agen perubahan dan penyambung informasi.
Ia pun menyebutkan beberapa hal yang bisa dilihat masyarakat dari rokok ilegal. Pertama, ciri-cirinya yakni harganya sangat murah, rokoknya tanpa cukai.
Baca Juga : Baca Selengkapnya