Kreatifest 2023: Cara Banyuwangi Wadahi Generasi Milenial
Reporter
Nurhadi Joyo
Editor
Dede Nana
18 - Jun - 2023, 02:57
JATIMTIMES - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi menggelar Kreatifest 2023 yang diikuti oleh kalangan generasi muda kreatif yang digelar di Banyuwangi Creative di Jalan Letjen. S. Parman, tepatnya di selatan Hotel Santika Banyuwangi, Jumat (16/6/2023). Banyuwangi Youth Creative Network (BYCN) yang menjadi pelopor kegiatan Kreatifest 2023.
Acara diawali dengan nonton bareng video mapping karya insan kreatif BYCN. Video Mapping merupakan sebuah teknik ilusi optik yang menggunakan pencahayaan dan proyeksi sehingga dapat menciptakan suatu objek. Secara visual, objek tersebut akan berubah dari bentuk biasanya menjadi bentuk baru yang berbeda dan sangat fantastis.
Baca Juga : Ini Beberapa Poin Rakerkab KONI Banyuwangi 2023
Perubahan visual tersebut terjadi dari sebuah proyeksi yang menampilkan grafis video digital kepada suatu objek, benda, atau bidang yang dalam hal ini menggunakan dinding bangunan Banyuwangi Creative Hub.
Ketua Panitia Kreatifest 2023 Vicky Hendri Kurniasan mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Banyuwangi dan Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif karena telah memberikan ruang kepada para pelaku industri kreatif di Banyuwangi, sehingga tempat ini akan menjadi manfaat bagi insan kreatif.
"Per Maret lalu kami sudah memanfaatkan tempat ini. Kurang lebih ada 15 kelas kreatif yang sudah kami laksanakan. Kami menghadirkan teman-teman kreatif yang dapat menginspirasi generasi muda," ujar Vicky.
Kegiatan Kreatifest 2023 kali ini mengambil tema "Artificial Intelligence for Creative Economy". Vicky berharap, saat ini kecerdasan buatan AI sudah menjadi sesuatu yang dekat dengan kita.
"Dengan adanya AI, kita tidak merasa tersaingi, akan tetapi kita harus berkolaborasi. Memanfaatkan teknologi tersebut agar karya kita bisa lebih luar biasa lagi," pungkas Vicky.
Pelaksanaan program Kreatifest 2023 ini turut juga diramaikan komunitas programer yang mencontohkan cara kerja AI yang dapat membantu manusia dalam bekerja.
Baca Juga : Baca Selengkapnya