FEB Unisma Peringati 10 Muharam 1444 H, Gelar Santunan 200 Anak Yatim Piatu dan Duafa 

Editor

Yunan Helmy

20 - Aug - 2022, 06:26

Dekan Unisma Nur Diana SE MM ketika memberikan santunan kepada anak yatim. (Ist)


JATIMTIMES - Memperingati 10 Muharam 1444 Hijriyah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Malang (FEB Unisma) menyelenggarakan kegiatan rutin tahunan santunan anak yatim piatu dan duafa, pembacaan Salawat Diba', dan Istighotsah. Kegiatan berlangsung di Hall KH Abdurrahman Wahid  Gedung Pascasarjana Unisma (18/8/2022). 

Santunan tahun ini mengangkat tema  "Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Malang  Berbagi". Kegiatan dimeriahkan oleh Jamaah JQH Santri Pondok Pesantren Mahasiswa Ainul Yaqin Unisma yang melantunkan lagu islami dan pembacaan Salawat Diba'. 

Baca Juga : PT. Aurum Group Indonesia Bangun Kembali Jembatan Kajar Kuning Yang Hancur Akibat Erupsi Semeru

 

Santunan yatim piatu dan duafa tahun ini diberikan kepada  200 orang  yang berasal dari wilayah Malang Raya.

Kegiatan ini merupakan acara rutin tahunan yang diselenggarakan  FEB Unisma dalam memperingati bulan-bulan besar Islam seperti halnya peringatan 10 Muharam 1444 H. Tujuannya menjaga silaturahmi serta rasa cinta dan kasih sayang  dengan sesama sehingga dapat  membahagiakan hati semua yang hadir.

1


 
Dalam sambutannya, Dekan FEB Unisma Nur Diana SE MSi mengatakan, pada momen Muharam 1444 H, diberi kesempatan untuk bertemu dan berkumpul dalam agenda tahunan FEB Unisma Berbagi. Ini menjadi kesempatan untuk memuliakan para anak yatim seperti yang diperintahkan Allah SWT.
 
"Hal terpenting dalam peringatan 10 Muharam 1444H adalah bagaimana kita memuliakan anak yatim sebagaimana diperintahkan oleh Allah SWT dan diteladankan oleh Rasulullah. Meneladani apa yang dilakukan Rasulullah, seseorang harus memperbanyak membaca salawat untuk beliau. Insya Allah kita semua akan memperoleh syafaat Rasulullah kelak di Telaga Kautsar," ungkap Nur Diana.

3

Lebih lanjut dia mengatakan, dengan momentum ini, diwujudkan bentuk kasih sayang kita terhadap sesama melalui  pemberian santunan.

Nur Diana juga mengatakan bahwa FEB Unisma akan selalu berusaha hadir di tengah-tengah anak yatim piatu dan duafa ini agar mereka juga merasakan keberkahan dan suka cita di bulan suci ini bersama FEB Unisma. Pihaknya berharap mampu merekatkan ukhuwah wathaniyah dan ukhuwah Islamiyah...

Baca Selengkapnya


Topik

Peristiwa, ,



Jawa Timur merupakan salah satu provinsi dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat di Indonesia. Sektor industri, perdagangan, dan pariwisata menjadi pilar utama perekonomian Jatim. Pembangunan infrastruktur juga terus dilakukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

cara menyimpan tomat
memilih model baju kerja wanita
harga gabah shio 2025
Cincin anniversary bukan sekadar perhiasan - ia adalah simbol yang menceritakan perjalanan cinta yang telah dilalui bersama. Mari kita dalami bagaimana Tips Memilih Wedding Anniversary Ring yang tepat untuk moment spesial Anda.

cara simpan tomat
Tips Memilih Bralette