Blue Fire, Satu-satunya di Dunia Hanya di Kawah Ijen
Reporter
Nurhadi Joyo
Editor
Sri Kurnia Mahiruni
17 - Nov - 2021, 06:35
JATIMTIMES- Masyarakat Banyuwangi patut berbangga dan mungkin mulai sekarang bisa membantu menyosialisasikan dan meluruskan bahwa Ijen Banyuwangi ini memiliki satu-satunya blue flame yang ada di kawah gunung api aktif di dunia.
Pernyataan tersebut disampaikan Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Banyuwangi melalui Kepala Bidang (Kabid) Pemasaran Pariwisata, Ainur Rofiq kepada wartawan media ini melalui WhatsApp (WA) Rabu (17/11/2021).