Ramai di Twitter, Coffeeshop Bertema Unfinished Jadi Bahan Bercandaan Netizen

Reporter

Fery Arifiansyah

Editor

Dede Nana

23 - May - 2021, 04:59

Salah satu coffeeshop di Malang. (Foto: Kumparan)


INDONESIATIMES - Setelah ramai di Twitter, coffeeshop dengan tema dan konsep arsitektur unfinished jadi bahan bercandaan netizen. Pasalnya, ada seorang pengguna Twitter dengan akun @dikyrenaldi15 yang sempat mengunggah cuitannya beserta foto salah satu tempat ngopi yang niatnya mengusung tema unfinished. 

Setelah tweet-nya ramai, tak jarang banyak netizen yang membuatnya jadi bahan bercandaan dan hiburan. Dengan sedikit bercanda pula, penggunggah tweet tersebut mengingatkan ketika mendatangi kedai kopi dengan desain arsitektur seperti itu untuk tidak lupa menggunakan helm proyek.

Baca Juga : Gempa Magnitudo 6,2 Tenggara Blitar, Warga Tulungagung Berhamburan Keluar Rumah

 

Cuitan tersebut langsung mengundang banyak reaksi dari warganet. Ada yang merespons negatif dan positif atas pemilihan desain arsitektur tersebut, namun tak sedikit juga yang melontarkan guyonan.

rustic

"Kalo kuli diajak ngopi di situ pasti rasanya gelisah pengen nyelesein bangunannya," cuit akun @afianditomuda.

"mungkin mau ngadopsi konsep industrial, cuma industrialnya versi kuli jawa," lontar akun @Bimonesia.

Lain halnya dengan beberapa lontaran tweet dari akun-akun tersebut, salah satu akun juga melontarkan kesukaannya akan konsep kedai kopi yang terkesan mangkrak tersebut.

"Tapi bagus unfinish building gini, berasa lebih aesthetic gitu buat foto," cuit @riskadlst.

Hingga berita ini ditulis, cuitan tersebut masih ramai diperbincangkan netizen. Cuitan yang telah viral karena di-retuit sebanyak 22 ribu kali dan quote retuit sebanyak hampir 5 ribu ini ternyata ada penjelasan dari sisi arsitekturnya.

Bisa dibilang arsitektur bangunan yang terkesan "mangkrak" itu merupakan desain rustic yang biasa dikenal di dunia barat atau wabi-sabi yang fenomenal di Jepang. Konsep desain ini merupakan sikap dalam memutuskan tema dari suatu kedai kopi yang akan dikembangkan.  

Berbeda dengan istilah "mangkrak", karena lebih terkesan sebagai bangunan yang tidak selesai atau terbengkalai dan dibiarkan tidak terurus.

"Konsep desain bergaya rustic ini unik ya karena menggunakan material mentah atau terlihat kasar, tidak rapi, dan terkesan apa adanya," ujar Anggota Ikatan Arsitek Indonesia (IAI) Her Pramtama, seperti dikutip dari Kompas...

Baca Selengkapnya


Topik

Serba Serbi, ,



Jawa Timur merupakan salah satu provinsi dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat di Indonesia. Sektor industri, perdagangan, dan pariwisata menjadi pilar utama perekonomian Jatim. Pembangunan infrastruktur juga terus dilakukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

cara menyimpan tomat
memilih model baju kerja wanita
harga gabah shio 2025
Cincin anniversary bukan sekadar perhiasan - ia adalah simbol yang menceritakan perjalanan cinta yang telah dilalui bersama. Mari kita dalami bagaimana Tips Memilih Wedding Anniversary Ring yang tepat untuk moment spesial Anda.

cara simpan tomat
Tips Memilih Bralette