Pulihkan Ekonomi Pariwisata Kota Malang, Kampung Tematik Masih Jadi Andalan Gaet Turis

16 - Feb - 2021, 10:13

Wisatawan saat berswa foto di area Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang. (Ahmad Amin/MalangTIMES).


MALANGTIMES - Sektor pariwisata di Kota Malang memang cukup terdampak akibat covid-19. Namun, dengan era new normal atau adaptasi kehidupan baru, kini perlahan area wisata mulai digenjot aktivitas.

Hal tersebut sebagai salah satu upaya dalam memulihkan sektor pariwisata. Nah, di wilayah Kota Malang, pemulihan tersebut mulai dilakukan di kawasa wisata kampung tematik.

Baca Juga : Dewan Dorong Pengembang Berkontribusi Dalam Pembangunan Daerah di Kota Malang

 

Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kota Malang Ida Ayu Made Wahyuni mengungkapkan saat ini pihaknya tengah menggagas rencana pagelaran event-event wisata sebagai upaya pemulihan sektor pariwisata di Kota Malang. Ia menyebut event-event tersebut bakal diadakan di kampung-kampung tematik di Kota Malang mulai April hingga Desember 2021 mendatang.

“Mulai April 2021 nanti akan ada event-event yang diadakan oleh kampung-kampung tematik di Kota Malang. Itu yang kami tonjolkan. Mulai April hingga Desember 2021, kami sudah rencanakan ada 40 event,” ujarnya.

Sederet event tersebut  akan digelar di 21 kampung tematik di Kota Malang. Antara lain, Kampung Warna-Warni Jodipan, Kampung Kayutangan Heritage, Kampung Budaya Polowijen, dan Kampung Koeboeran Londo.

Konsep yang akan diunggulkan nantinyandengan mengangkat kearifan lokal yang dimiliki oleh masing-masing kampung tematik di Kota Malang. "Di situ nanti, event akan dilaksanakan di masing-masing kampung tematik. Jadi, kami ingin mengangkat local wisdom yang ditonjolkan kepada wisatawan melalui kampung tematik di Kota Malang," imbuh Ida Ayu.

Baca Juga : Wakil Dekan Bidang Akademik FKIK UIN Malang Jadi Guru Besar Termuda

 

Meski begitu, rencana pengadaan event yang akan dimulai pada April 2021 mendatang ini masih akan memperhatikan kebijakan yang ada. Apabila penerapan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) dari pemerintah pusat sudah usai, maka event wisata akan dijalankan sesuai dengan jadwal.

"Ini salah satu upaya kami untuk kembali mengundang wisawatan datang, melalui event-event itu. Kami mulai  April 2021. Itu pun bisa berubah lagi jika ada PPKM lagi," tandasnya...

Baca Selengkapnya


Topik

Wisata, ,



Jawa Timur merupakan salah satu provinsi dengan pertumbuhan ekonomi yang cukup pesat di Indonesia. Sektor industri, perdagangan, dan pariwisata menjadi pilar utama perekonomian Jatim. Pembangunan infrastruktur juga terus dilakukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

cara menyimpan tomat
memilih model baju kerja wanita
harga gabah shio 2025
Cincin anniversary bukan sekadar perhiasan - ia adalah simbol yang menceritakan perjalanan cinta yang telah dilalui bersama. Mari kita dalami bagaimana Tips Memilih Wedding Anniversary Ring yang tepat untuk moment spesial Anda.

cara simpan tomat
Tips Memilih Bralette