Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Pendidikan

Kuliah Tamu Fakultas Psikologi UIN Malang Hadirkan Profesor dari Jerman

Penulis : Anggara Sudiongko - Editor : A Yahya

21 - Mar - 2023, 18:22

kuliah tamu bertajuk,
kuliah tamu bertajuk, "Economic-Societal Development, Business Psichology and Cross/Cultural management" yang digelar Fakultas Psikologi UIN Maliki Malang (Istimewa)

JATIMTIMES - Fakultas Psikologi Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim (UIN Maliki) Malang
menggelar kuliah tamu bertajuk, "Economic-Societal Development, Business Psichology and Cross/Cultural management", Selasa (21/3/20223). Ahli Psikologi asal Jerman, yakni Profesor Ullrich Ludwig Guenther hadir menjadi pemateri.

Rektor UIN Maulana Malik Ibrahim Malang Prof Dr HM Zainuddin MA menegaskan, agar para mahasiswa dapat memanfaatkan momen stadium general agar dapat mendapatkan ilmu bermanfaat. Karena itu, pihaknya mengimbau agar mahasiswa dapat serius dalam mengikuti kuliah tamu. 

Baca Juga : Tim Astrofotografi UB Temukan Fenomena Unik Selama Ramadhan, Ada Gerhana Matahari 

"Saya harap semua mahasiswa yang hadir bisa mengikuti stadium general ini dengan serius, sehingga keluar dari ruangan ini mendapatkan ilmu pengetahuan yang baru dari seorang professor yang expert," jelasnya.

Lebih lanjut dijelaskan Rektor, bahwa selama di Indonesia, Prof Ullrich Ludwig Guenther telah banyak melakukan banyak penelitiannya terkait dengan budaya yang ada di tanah air. 

1

Hasil karya ilmiahnya pun tulisan begitu simple dan namun  sudah dapat memberikan manfaat yang luas terkait informasi kebudayaan saat ini. "Untuk itu, contohlah beliau yang suka melakukan penelitian, yang penting di tulisan dan dipublikasikan," ungkapnya.

Prof Zain, sapaan akrabnya, juga memotivasi mahasiswa untuk belajar dan melakukan penelitian sederhana. Selain itu, kolaborasi diharapkan juga dapat dilakukan para mahasiswa dengan para dosen ataupun pihak lainnya. 

"Atau juga melakukan penelitian individu atau mandiri. Kita pun siap untuk membiayainya," terangnya.

Lebih lanjut, Rektor mencontohkan dengan adanya fenomena menjamurnya cafe di sekitar kampus yang begitu ramai dikunjungi para mahasiswa hingga larut malam. Menurutnya, jika hal ini dilakukan penelitian, maka tentu akan memberikan sebuah informasi yang menarik. 

Baca Juga : Kisah Monyet Membuang Uang Haram Pedagang Curang

Seperti halnya, dapat diketahui seberapa besar pengaruh keberadaan cafe tersebut terhadap perkembangan pendidikan bagi para mahasiswa. Karena itulah, hal tersebut ditegaskan Rektor sangatlah menarik untuk diteliti.

"Coba itu diteliti apakah mereka di cafe itu belajar atau sekedar nongkrong sembari pacaran," ujarnya.

Rektor melanjutkan, tema stadium general ini sangatlah cocok dan selaras dengan fenomena yang saat ini terjadi. 
Pembahasan soal psikologi sangatlah luas dan tidak akan ada habisnya. Selain itu, hal tersebut akan selalu  berhubungan dengan perilaku manusia. 

"Menurut saya, tema sangat cocok sekali soal Economic-Societal Development, Business Psichology and Cross/Cultural management," pungkasnya.


Topik

Pendidikan UIN Maliki Malang rektor UIN prof Zainuddin


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Anggara Sudiongko

Editor

A Yahya