Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Advertorial

DPRD Jombang Belajar Pengelolaan BUMDes ke Bantul

Penulis : Adi Rosul - Editor : Yunan Helmy

11 - Mar - 2023, 18:49

Kunker Komisi A DPRD Jombang ke Bantul. (Istimewa)
Kunker Komisi A DPRD Jombang ke Bantul. (Istimewa)

JATIMTIMES - DPRD Jombang melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten Bantul, Yogyakarta. Kunker ini dalam rangka melihat pengelolaan BUMDes (badan usaha mikil desa), retribusi pasar, parkir, hingga nasib guru honorer di sana.

Kunker tersebut dilakukan oleh seluruh anggota Komis A DPRD Jombang. Para wakil rakyat ini melihat dan mempelajari cara mengelola BUMDes, retribusi pasar, parkir hingga nasib guru honorer di bawah Pemerintah Daerah Bantul.

Baca Juga : Cari Kesempatan Studi dan Beasiswa di Australia, Langsung Kunjungi Australian Education Fair 2023

Pada sektor BUMDes, Ketua Komisi A DPRD Jombang Andik Basuki Rahmat merasa kagum dalam pengelolaannya. Tidak hanya untuk pengembangan wisata, BUMDes di Bantul juga berjalan di sektor pengadaan barang kepada masyarakat.

"Pengelolaannya sangat bagus. Anggarannya itu digunakan untuk pengembangan desa wisata untuk meningkatkan ekonomi masyarakat sekitar dan PAD (pemasukan asli daerah)," kata Andik  kepada wartawan, Sabtu (11/03/2023).

Hal itu berbeda dengan pengelolaan BUMDes di Jombang yang hanya berjalan di sektor simpan pinjam. Ke depan, Andik berharap BUMDes di Kota Santri bisa berjalan di sektor wisata dan kegiatan ekonomi lainnya.

Baca Juga : Polsek Kalidawir Serahkan Remaja yang Hilang, Setelah Ditemukan di Jombang

"Tidak seperti di Jombang, sekitar 70 persen hanya digunakan untuk simpan pinjam. Ke depannya harus dikembangkan untuk usaha," tandasnya.


Topik

Advertorial DPRD Jombang Jombang kunjungan kerja Bantul


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Adi Rosul

Editor

Yunan Helmy