Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Tekno

Cara Menghilangkan Iklan di Whatsapp Aero, Apakah Bisa?

Penulis : - Editor : Redaksi

18 - Jan - 2023, 10:18

Placeholder

JATIMTIMES - Cara menghilangkan iklan di WA Aero sebenarnya sangat mudah, namun tetap saja masih bayak yang belum mengetahuinya. Ada dua cara yang dapat dilakukan, yakni menggunakan aplikasi dan tanpa aplikasi, nanti akan kita bahas keduanya.

Sebelumnya kita perlu membahas apa yang dimaksud dengan Whatsapp atau WA, meski sebenarnya sudah banyak yang mengetahuinya. Ini adalah sebuah aplikasi, tepatnya aplikasi pesan online. Fungsi utamanya sebagai ajang komunikasi, namun saat ini lebih dari itu.

Baca Juga : Cara Menyembunyikan Status Online di Whatsapp Aero

Dengan aplikasi ini, kamu bisa menghubungi pengguna lain yang juga menggunakan Whatsapp dengan sangat mudah. Menurut pantauan dari situs lpmpbabel.id, WA pada umumnya digunakan sebagai chatting dan juga telepon.

Menariknya, kamu bisa melakukan panggilan suara dan juga panggilan video. Aplikasi ini juga memiliki banyak fitur menarik, salah satunya adalah membuat grup. Dengan adanya grup ini, berkomunikasi dengan banyak orang sekaligus pastinya sangat mudah.

Bukan hanya itu saja masih banyak fitur lain yang tidak kalah menarik dan perlu kamu coba. Contohnya lagi yakni mengirimkan pesan broadcast, yang mana kamu bisa mengirimkan banyak pesan siaran langsung hanya dalam satu kali klik.

Tentang Whatsapp Aero

Berbeda dengan yang dijelaskan diatas, Whatsapp Aero atau WA Aero merupakan versi modifikasi dari aplikasi aslinya. Versi ini dikembangkan oleh pihak ketiga, artinya tidak ada hubungannya dengan pengembang resmi. Namun dari segi fungsi tetap sama pastinya.

Antara aplikasi modifikasi dengan aslinya, fitur yang dimiliki lebih banyak versi modifikasi. Ini dikarenakan tujuan utama modifikasi memang untuk menambahkan fitur atau menyempurnakannya. Pengembang pihak ketiga menganggap versi asli kurang sempurna.

Salah satu fitur yang menarik dan cukup penting adalah download status. Di versi asli, pastinya kamu tidak bisa menyimpan status milik orang lain. Dengan WA Aero, kamu bisa menyimpan status yang dianggap menarik, berapa pun jumlahnya.

Namun bukan berarti versi ini tidak memiliki kekurangan. Ada risiko yang mungkin saja terjadi, yaitu rawan kemasukan virus dan malware. Menggunakan WA mod apk juga rawan banned akun, nantinya akun tersebut tidak bisa digunakan lagi.

Baca Juga : Hoax, Beredar Video Bernarasi TKA China Pukul hingga Tendang TKI 

Selain itu, kekurangan lain yang sering dikeluhkan penggunanya adalah sering muncul iklan. Dijamin kamu tidak nyaman apabila menggunakan aplikasi yang terlalu banyak iklan muncul. Apalagi Whatsapp Aero harus selalu terhubung internet untuk bisa digunakan.

Cara Menghilangkan Iklan di WA Aero

Ada masalah bukan berarti tidak ada solusi, setiap masalah pasti memiliki solusi. Demikian juga dengan adanya iklan pada WA Aero, kamu bisa saja menghilangkannya. Ada dua solusi yang bisa kamu lakukan, yakni menggunakan aplikasi dan tanpa aplikasi.

Untuk yang tanpa aplikasi tidak akan kami bahas, karena kamu hanya perlu download versi terbaru dari Fouad Mokkad. Ini merupakan salah satu pengembang versi modifikasi yang cukup terkenal. Namun sebelumnya, kamu harus menghapus aplikasi versi lama.

Sedangkan untuk yang menggunakan aplikasi, silahkan download NetGuard terlebih dahulu. Aplikasi ini tersedia gratis di Playstore, namun dari segi fitur terbatas. Jika ingin yang lebih lengkap, silahkan membeli atau upgrade akun.

  • Download Netguard, lalu instal.
  • Buka aplikasinya, lalu pilih Whatsapp Aero.
  • Klik Configure, centang Enable Logging dan Enable Filtering.
  • Aktifkan Netguard, lalu buka WA Aero sampai muncul iklan.
  • Hapus cache dari Whatsapp mod tersebut.
  • Block semua IP yang memiliki awalan 162, misalnya 162.252.61.129.

Penutup

Cukup sekian pembahasan dari kami mengenai cara menghilangkan iklan di Whatsapp Aero. Dengan cara yang dijelaskan diatas, saat ini kamu tidak lagi terganggu dengan banyaknya iklan yang muncul. Semoga artikel ini bermanfaat bagi semuanya.


Topik

Tekno



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Editor

Redaksi