Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Olahraga

Libur Panjang Berakhir, Pemain Arema FC Sepakat Tidak Boleh Terlambat

Penulis : Reinaldy Faturrahman - Editor : Sri Kurnia Mahiruni

18 - Apr - 2021, 20:17

Placeholder
Logo klub bola berjuluk Singo Edan, Arema FC

MALANGTIMES - Ruddy Widodo, General Manager Arema FC akan melakukan diskusi dengan manajemen dan pelatih kepala mengenai materi pemain saat nanti pelatih sudah tiba dan diperkenalkan kepada masyarakat.

“Saat pelatih kepala nanti sudah datang, kami akan mendiskusikan konsep dari manajemen Arema FC termasuk juga materi pemain yang sudah ada,” tutur Ruddy, Minggu (18/04/2021).

Baca Juga : Peduli Korban Bencana, Orda NTT Malang Raya Gelar Aksi Galang Dana

Persiapan ini dilakukan menjelang kejuaraan Piala Menpora 2021 karena pihak Arema FC telah mencoret beberapa nama pemain seperti Caio Ruan dan Bruno Smith dari Brazil dan M. Roby yang merupakan pemain rekrutan untuk turnamen saja.

Dengan adanya pelatih baru, tidak serta merta membuat perombakan hanya dilakukan sang pelatih. Jika pelatih tak sepakat dengan materi yang dimiliki Arema FC maka akan diambil jalan tengah seperti mendatangkan pemain yang dipilih oleh pelatih kepala.

Manajemen juga menegaskan bahwa libur dari para pemain akan berakhir hari ini. Pelatihan akan digelar kembali pada Senin besok (19/04/2021). Sejak Arema FC tersingkir di fase grup Piala Menpora 2021, manajemen Arema sepakat tidak mentoleransi keterlambatan dengan alasan apapun.

Manajemen Arema menegaskan tidak akan ada perbincangan mengenai sanksi apa yang akan didapatkan jika terlambat menghadiri latihan. Hal ini semata-mata untuk menjaga komitmen dari para pemain.

Baca Juga : BI Jatim Siapkan Rp 30 Triliun untuk Penukaran Uang Baru Lebaran

“Mayoritas pemain Arema FC memang sedang berada di rumah mereka di luar kota masing-masing selama masa libur latihan ini seperti Hanif Sjabandi, Bagas Adi Nugroho, Kurniawan Karika Ajie, dan masih banyak lagi yang lain. Tapi mereka akan kembali tepat waktu karena jatah libur sudah cukup panjang,” ujar Kuncoro, pelatih sementara Arema.


Topik

Olahraga



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Reinaldy Faturrahman

Editor

Sri Kurnia Mahiruni