Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Pemerintahan

Dilantik Hari Ini, Berikut Sederet Janji Listyo Sigit Prabowo saat Jadi Kapolri

Penulis : Desi Kris - Editor : Dede Nana

27 - Jan - 2021, 08:01

Placeholder
Listyo Sigit Prabowo (Foto: Kompas.com)

INDONESIATIMES - Hari ini, Rabu (27/1/2021) Komjen Listyo Sigit Prabowo akan dilantik sebagai Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri). Pelantikan akan dilakukan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara.  

Kabar pelantikan ini disampaikan oleh Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Mabes Polri Brigadir Jenderal Rusdi Hartono.  "InsyaAllah beliau dilantik Rabu, tanggal 27 pekan ini," ujarnya.

Baca Juga : LPK-RI Ungkap Penundaan Ujian Perangkat Desa di Tulungagung, Begini Versinya

Listyo akan menggantikan Jenderal Polisi Idham Azis.  Jelang pelantikan, Kabareskrim itu telah menancapkan program 100 hari kerja dan punya sederet janji. Apa saja? 

Seperti diketahui, awalnya Listyo telah menjalani uji kepatutan dan kelayakan di DPR setelah diajukan oleh Jokowi.  Seluruh fraksi DPR pun lantas sepakat dan setuju Listyo menggantikan Idham Azis yang memasuki masa pensiun. Di hadapan anggota Komisi III DPR, Listyo mengungkapkan program 100 hari kerjanya sebagai Kapolri.  Ia mengatakan akan menuntaskan kasus yang menjadi perhatian publik.

"Seratus hari ke depan tentunya kami sudah menyiapkan program-program yang langsung bisa kami laksanakan. Salah satunya adalah penuntasan kasus-kasus yang menjadi perhatian publik," katanya.  

Listyo juga akan melakukan perubahan sesuai dengan apa yang menjadi programnya. Termasuk untuk mengubah postur pelayanan di polsek.  

"Mudah-mudahan semuanya bisa tepat waktu sehingga ada yang bisa kami lakukan dalam 100 hari," lanjutnya.  

Di sisi lain, Listyo juga menyampaikan 7 janji saat menjadi Kapolri kelak untuk memperbaiki wajah kKepolisian ke depannya.  

Listyo berjanji akan membawa polri makin profesional dalam berbagai bidang, termasuk penegakan hukum yang sesuai dengan harapan masyarakat. Ia juga menegaskan ke depannya tida boleh lagi ada kasus yang mengusik rasa keadilan di masyarakat.  

Baca Juga : Ribuan Aset Pemkab Belum Bersertifikat, Rawan Lepas

Kelak, Listyo akan mengaktifkan nomor tunggal nasional sebagai hotline kepolisian. Dia ingin masyarakat bisa mendapatkan layanan polri dengan mudah. Dengan hotline ini, masyarakat bisa menghubungi polisi semudah memesan makanan.

Listyo juga akan melakukan sejumlah perubahan terhadap institusi Polri. Awalnya ia mengungkap ada 4 kebijakan utama yang akan dikejar demi mewujudkan polri yang presisi.  

Di setiap kebijakan itu nanti akan ada aksi konkret yang akan dilakukan beserta institusi polri. 4 kebijakan itu yakni, transformasi organisasi, transformasi operasional, transformasi pelayanan publik, dan transformasi pengawasan. Selanjutnya, Listyo berharap tak ada lagi kasus anak polisikan orangtuanya seperti kasus Nenek Minah. Ia akan melakukan perbaikan, salah satunya terkait penegakan hukum yang tidak tebang pilih.

Ke depan, tugas kepolisian sektor atau polsek di tingkat kecamatan tak lagi dibebankan tugas penegakan hukum.  Tugas polsek nantinya yakni mengurusi pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtibmas).

Selanjutnya, Listyo berjanji akan memperbaiki kinerja polri yang dinilai negatif oleh masyarakat. Juga akan mengurangi interaksi dalam proses penilangan untuk menghindari praktek penyimpangan uang pada proses tilang. Sebaliknya, polisi 51 tahun ini akan mengintensifkan penerapan tilang elektronik atau menggunakan kamera electronic traffic law enforcement (e-TLE).


Topik

Pemerintahan



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Desi Kris

Editor

Dede Nana