Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Pendidikan

Dosen Biologi Unisba Blitar Gelar Pengabdian Masyarakat di MTs Maarif NU 2 Sutojayan

Penulis : Aunur Rofiq - Editor : A Yahya

04 - Dec - 2020, 15:07

Placeholder
Marinda Sari bersama siswa dan siswi MTs Maarif NU 2 Sutojayan

Sejumlah dosen Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Islam Balitar (Unisba) Blita tetap menggelorakan semangat melaksanakan pengabdian kepada masyarakat, kendati di tengah masa pandemi Covid-19. Di antaranya, Dosen Pendidikan Biologi, Marinda Sari Sofiyana, S. Si., M. menggelar kegiatan pengabdian masyarakat bekerjasama dengan MTs Maarif NU 2 Sutojayan, Kabupaten Blitar. 

Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dilaksanakan Marinda Sari dalam bentuk pemantapan materi IPA. Kegiatan ini merupakan bentuk pengabdian kepada masyarakat yang menjadi salah satu implementasi dharma dari Tridharma Perguruan Tinggi. 

Baca Juga : STIE Bakti Bangsa Pamekasan Ikuti Forum Riset Daerah

“Pendampingan ini dilakukan dalam rangka berpartisipasi di Kompetisi Sains Madrasah (KSM) yang diselenggarakan secara online oleh Kementerian Agama,” ungkap Marinda. 

Kegiatan ini diikuti oleh siswa siswi pilihan di MTs Maarif NU 2 Sutojayan. Pendampingan yang dilakukan Mlainda dimulai pada bulan Agustus 2020 dan pelaksanaan KSM Online pada Bulan November 2020. “Harapannya ilmu kami dapat bermanfaat bagi masyarakat,” tukasnya.

Siswa MTs Maarif NU 2 Sutojayan sangat antusias menerima materi yang disampaikan selama kegiatan berlangsung. Marinda pun berharap kerja sama yang baik antara Unisba Blitar dengan MTs Maarif NU 2 Sutojayan dapat terus berlanjut. 

Baca Juga : Cetak Santri Unggul dan Cinta Tanah Air, Unisba Blitar Gelar Festival Santri Milenial 

“Peserta sangat antusias menerima materi yang disampaikan tim pelaksana karena penyampaian materi disampaikan menarik dan banyak diskusi. KSM yang diselenggarakan ini memiliki kelebihan dibandingkan olimpiade lain, karena mengintegrasikan ilmu sains dan ilmu keislaman,” pungkasnya. 


Topik

Pendidikan



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Aunur Rofiq

Editor

A Yahya

Pendidikan

Artikel terkait di Pendidikan