Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Kodim Bojonegoro Patroli Wilayah untuk Pemberdayaan Sumber Air di Desa Gondang

Penulis : Raden Samsul Wijoyosukmo - Editor : Yunan Helmy

26 - Oct - 2020, 20:00

Placeholder
Tampak dandim 0813 Bojonegoro bersama jajaran saat patroli sumber mata air.

BOJONEGORO, - Tim patroli Kodim 0813 Bojonegoro, Jawa Timur, yang dipimpin langsung Dandim Letkol Inf Bambang Hariyanto melaksanakan jelajah desa di wilayah teritorialnya.

Mengawali jelajahnya, tim patroli ini melewati jembatan Desa Clebung, Kecamatan Bubulan, hingga menembus  Dusun Maor yang berjarak sekitar 4 kilometer dari jembatan. Keberadaan jembatan berukuran 27 x 6 meter itu merupakan hasil pelaksanaan kegiatan karya bakti TNI Kodim 0813 yang bersinergi dengan Pemkab Bojonegoro dan SKK Migas.

Baca Juga : Polsek Palengaan Ajak Masyarakat Pamekasan Jadi Penggerak 3M

Jembatan Desa Clebung tersebut merupakan akses penting untuk peningkatan perekonomian dan kesejahteraan bagi 72 KK warga Dusun Maor, yang berpenduduk 203 jiwa.

Setibanya di Dusun Maor, Desa Clebung, tim patroli disambut Kepala Dusun (Kasun)  Gunadi bersama warga setempat. Di dusun ini, tim patroli juga melaksanakan bakti sosial memberikan bantuan untuk pembangunan Masjid Nurul Hudha desa setempat.

Kemudian, tim patroli Kodim 0813 Bojonegoro melanjutkan jelajah wilayah menuju Desa Gondang, Kecamatan Gondang, yang berjarak lebih kurang 6 kilometer. Tak mudah tim jelajah ini menembus jalan makadam bebatuan gunung di wilayah Desa Gondang.

Rute tersebut merupakan jalan pintas penghubung antara Dusun Maor, Desa Clebung, Kecamatan Bubulan, dengan Desa/Kecamatan Gondang. Kondisi jalan ini sudah rusak parah. Pembangunan jalan makadam ini sekitar tahun 1982.

Masyarakat setempat sangat berharap jalan yang lokasinya berdekatan dengan Waduk Pacal yang sekaligus dapat digunakan sebagai destinasi wisata desa dan perikanan tersebut bisa tersentuh pembangunannya. "Semoga jalan wilayah selatan ini bisa cepat dibangun sehingga akses lebih mudah untuk angkut hasil pertanian kami," ungkap salah satu warga desa setempat.

Sementara di wilayah Kecamatan Gondang, tim patroli juga menyinggahi sumber mata air Sendang Rondo Mori atau Banyu Banger yang terletak di Desa Sambongrejo.

Baca Juga : Nggak Cuma Cegatan, Polisi Terapkan Hunting Sistem Buat Jaring Pelanggar Lalu Lintas

Keberadaan sumber mata air ini sangat dibutuhkan bagi sekitar 13 ribu jiwa masyarakat di 3 desa, yakni Desa Sambongrejo, Senganten, dan Gondang dalam pemenuhan kebutuhan sehari-hari maupun pertanian. Namun, pemberdayaan sumber mata air belum maksimal dan pembangunannya sudah lama sejak pelaksanaan ABRI Masuk Desa (AMD) tahun 1982.

"Semoga kami bisa bersinergi atau berkolaborasi dengan Pemkab Bojonegoro untuk pembangunan infrastruktur dan pengelolaan sumber mata air ini," ujar Danposramil 0813-19/Gondang Peltu Yitno Kuncoro, Senin (26/10/2020).

 


Topik

Peristiwa



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Raden Samsul Wijoyosukmo

Editor

Yunan Helmy